Wacana Koalisi Bareng Demokrat-PKS, PKB: Baru Pacaran

| 17 Jun 2022 20:44
Wacana Koalisi Bareng Demokrat-PKS, PKB: Baru Pacaran
PKB dan PKS (Antara)

ERA.id - Partai Demokrat memberi sinyal akan berkoalisi dengan PKB dan PKS pada Pemilu 2024. Disebut, ketiga partai ini sudah menjalin komunikasi.

Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan, hingga saat ini baru sebatas melakukan penjajakan, baik dengan PKS mapun Partai Demokrat.

"Ini kan baru komunikasi ya, pacaran," kata Jazilul di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (17/6/2022).

Lantaran masih penjajakan, Jazilul bilang partainya tak mau terburu-buru melakukan deklarasi. Pengumuman terkait koalisi, akan dilakukan pada waktu yang tepat.

Wakil Ketua MPR RI itu menambahkan, meskipun masih penjajakan, dia memastikan komunikasi atara PKB dengan Demokrat maupun PKS berjalan baik.

"Soal pengumuman itu kan soal teknis aja nggak ada yang terburu-buru. Tentu kalau kita mau deklarasi nyari hari yang baik, nyari yang cuacanya terang, ya gak mendung-mendung begini," kata Jazilul.

Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra, sebelumnya mengklaim tengah menjalin komunikasi intensif dengan PKB dan PKS, terkait dengan koalisi Pemilu 2024.

Herzaky mengatakan, dengan bergabungnya Partai Demokrat maka syarat ambang batas presiden sebesar 20 persen akan terpenuhi.

"Akhir-akhir ini, komunikasi dengan PKS dan PKB makin intens. Ada kesamaan platform, visi dan cara pandang dalam memperjuangkan hak-hak dan program-program pro rakyat," kata Herzaky melalui keterangan tertulis.

Herzaky mengatakan, komunikasi antara partainya dengan PKB dan PKS dilandasi dengan kesetaraan.

"Tanpa saling mendominasi satu sama lain, membangun kepercayaan dan soliditas, serta menjunjung tinggi kedaulatan partai masing-masing," katanya.

Tags : pkb pks demokrat
Rekomendasi