ERA.id - Banyak mahasiswa yang tahun ini mesti wisuda dengan tidak biasa karena pandemi COVID-19. Hal itu kemudian disimak oleh Menteri Keuangan, Sri Mulyani Adnan.
Ternyata, Sri Mulyani juga pernah merasakan hal yang sama. Meski merasakan wisuda yang tak biasa, tak seperti orang-orang pada umumnya. Apa itu?
Dalam Facebook pribadinya, Sri Mulyani Adnan menulis jika momen wisuda yang seharusnya menjadi puncak bahagia bagi mahasiswa dan orang tua/keluarga, menjadi kurang sempurna karena Covid-19.
Meski begitu, Sri Mulyani menyemangati mahasiswa untuk tidak larut dalam wisuda yang tak biasa di tengah pandemi. Malah, ia mengajak mahasiswa untuk membagikan pengalam wisudanya.
Sri Mulyani bercerita, pada Agustus 1986 lalu, sewaktu wisuda Sarjana Ekonomi Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, orang tuanya tidak dapat hadir.
"Mereka sedang melaksanakan ibadah haji di tanah suci Mekkah. Tentu membuat kebahagiaan wisuda menjadi tidak sempurna. Meski begitu, saya beruntung dapat berfoto bersama Menteri Pendidikan Fuad Hasan waktu itu."
Wisuda kedua, pada tahun 1992, saat Sri Mulyani menyelesaikan program doktor (S3) ekonomi, ia diwisuda di University of Illinois - Urbana Champaign Amerika Serikat.
Di Amerika Serikat, orang tua Sri Mulyani juga tidak hadir karena ketiadaan biaya, namun alhamdulillah dihadiri suami dan putrinya yang masih kecil.
"Dalam hidup, sering kita tidak mendapatkan hal yang kita inginkan. Namun kita selalu punya pilihan. Mau larut kecewa dan terus tidak mampu bersyukur. Atau tetap positif dan bersyukur, dan terus menjalankan hidup dengan ikhlas dan sabar."
"Ceritakan momen wisudamu, untuk menginspirasi yang lain," ajak Sri Mulyani.
Cerita Wisuda Akibat pandemi Covid-19, semua sekolah dan perguruan tinggi harus melakukan upacara wisuda secara...
Dikirim oleh Sri Mulyani Indrawati pada Sabtu, 21 November 2020
-
Nasional26 Jan 2023 06:23
Menkeu Sri Mulyani Masuk "Forbes 50 Over 50: Asia 2023"