Bangun Training Center di IKN, Erick Thohir: Cita-cita yang Sudah Lama Ditunggu Pecinta Sepakbola Indonesia

| 22 Sep 2023 14:35
Bangun Training Center di IKN, Erick Thohir: Cita-cita  yang Sudah Lama Ditunggu Pecinta Sepakbola Indonesia
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir. (Antara).

ERA.id - Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir sekali lagi membuktikan komitmennya dalam memajukan sepak bola Indonesia. Eks Presiden Inter Milan ini membangun Training Center di Ibu Kota Negara (IKN) untuk menunjang penampilan Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia ke depan.

"Saya sebagai ketua PSSI, tentu ini cita-cita lama yang sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat pecinta sepakbola Indonesia, di mana kita akhirnya bisa membuat sejarah memiliki Training Center buat tim nasional sepak bola Indonesia," kata Erick Thohir dalam keterangannya, Jum'at (22/09).

Dibangunnya Training Center di IKN merupakan keberhasilan Erick Thohir dalam melakukan diplomasi dengan FIFA. Pertama dalam sejarah, FIFA menyalurkan dana sebesar Rp100 miliar kepada anggotanya.  

Bantuan dari FIFA tersebut dinilai merupakan kepercayaan yang besar terhadap Indonesia. FIFA memandang PSSI di era Erick Thohir benar-benar berkomitmen memajukan sepak bola secara menyeluruh.

“Komitmen dari FIFA sendiri Pak melihat rencana daripada transformasi sepak bola Indonesia yang kita harapkan Bisa tentu bersih dan berprestasi,” ucap Erick Thohir.

Kemampuan diplomasi Erick Thohir memang tidak dapat diragukan. Salah satu contohnya saat Indonesia berhasil menghindar dari sanksi FIFA karena batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Saat itu, Erick Thohir rela pergi ke Qatar untuk bernegosiasi dengan FIFA.

Dalam negosiasi tersebut, Erick Thohir turut membuat Indonesia mendapat kesempatan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17. Kepercayaa kepada Erick Thohir, membuat FIFA memutuskan membuka kantor Asia-Pasifik di Indonesia. (Ant)

Rekomendasi