Sandi Pengin LRT Sampai Tanah Abang

| 13 Dec 2017 16:40
Sandi Pengin LRT Sampai Tanah Abang
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. (diah/era.id)
Jakarta, era.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menginstruksi PT Jakarta Propertindo (Jakpro) agar mengebut persiapan fase II LRT (Light Rail Transit). Sandi ingin rute LRT fase II Velodrome-Dukuh Atas, bisa sampai ke Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Fase kedua akan disiapkan dan mulai dikebut persiapannya dan pengerjaannya setelah Asian Games 2018," kata Sandi di Balai Kota, gambir, Jakarta Pusat, Rabu (13/12/2017).

Dorongan tersebut menyesuaikan rencana Pemprov DKI yang berencana membangun stasiun LRT di Pasar Blok G, Tanah Abang. Sarana tersebut ditengarai sebagai salah satu solusi jangka panjang penataan Tanah Abang.

Beberapa waktu lalu, Sandi juga berencana menjadikan kawasan Tanah Abang transit oriented development (TOD), sehingga seluruh moda transportasi ibu kota nantinya akan terintegrasi di kawasan pusat grosir terbesar di Indoneesia itu. 

Seperti diketahui, proyek LRT Jabodebek akan dibangun secara paralel. Pembangunan akan dibangun dua tahap, yakni tahap pertama meliputi Cibubur-Cawang, Bekasi Timur-Cawang, dan Cawang-Dukuh Atas.

Lalu tahap kedua, Cibubur-Bogor, Dukuh Atas-Palmerah-Senayan,dan Palmerah Grogol. Disebut paralel, karena pembangunan tahap dua tak menunggu tahap satu selesai. Pembangunan LRT sesuai perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menginginkan penyelesaian proyek pada akhir 2018, atau paling lambat pada awal 2019.

Moda transportasi LRT atau kereta ringan tersebut digadang-gadang sebagai salah satu solusi

mengurai kemacetan di ibu kota. Pelaju dari berbagai penjuru wilayah satelit, Bogor-Tangerang-Depok-Bekasi memiliki pilihan moda transportasi baru untuk menuju Jakarta atau sebaliknya.

Tags :
Rekomendasi