Megawati Ungkap Kini Alergi Debu karena Polusi Udara

| 29 Sep 2023 16:25
Megawati Ungkap Kini Alergi Debu karena Polusi Udara
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Gedung High End, Jakarta, Rabu (27/9/2023). (ANTARA/HO-PDIP)

ERA.id -  Ketua Umum (Ketum) PDIP, Megawati Soekarnoputri mengaku menjadi alergi debu karena polusi udara yang terjadi saat ini di sejumlah wilayah Indonesia.

"Karena ibu saja sekarang, ini bukan batuk pilek, ini alergi. Alergi debu dan keadaaan polusi yang seperti itu," kata Megawati saat berpidato di Rapat Kerja Nasional (Rakernas) IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat,  Jumat (29/9/2023).

Dalam kesempatan itu, Megawati menyampaikan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) kalau kampanye menanam seribu pohon masih kurang.

"Katakan 1 meter jumlahnya mungkin 1.000 (pohon). Padahal bapak presiden, itu harus dilihat efektifitas bahwa yang namanya pohon-pohon besar yang umurnya bisa ratusan tahun, dan berdaun kecil itu lebih efektif untuk menyimpan Co2 dan mengeluarkan oksigen," ucap dia.

Megawati juga berpesan kepada pemerintah agar fakir miskin dan anak terlantar hendaknya dipelihara oleh negara. Sebab, hal itu tertuang di Undang-undang Dasar 1945.

Diketahui acara Rakernas ke-IV PDIP ini bertema 'Kedaulatan Pangan untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia' dengan sub tema 'Pangan Sebagai Lambang Supremasi Kepemimpinan Indonesia Bagi Dunia'. Dijadwalkan Presiden Jokowi akan memberikan pidatonya.

Belum diketahui apakah Rakernas IV PDIP ini sekaligus mengumumkan cawapres Ganjar atau tidak.

Rekomendasi