Hanura Rotasi Kursi Pimpinan Fraksi di DPR

| 22 Feb 2018 11:43
Hanura Rotasi Kursi Pimpinan Fraksi di DPR
Penyerahan Surat Reposisi Pimpinan Fraksi Hanura di DPR (Foto: Merry/era.id)
Jakarta, era.id - Sekjen Partai Hanura Herry L siregar menemui Ketua DPR Bambang Soesatyo. Herry menyerahkan surat reposisi untuk merotasi pimpinan Fraksi Hanura di DPR periode 2018-2019.

"Pagi ini kita datang untuk menyampaikan ada rotasi di Fraksi Hanura di DPR. Ini kan penyegaran supaya ada ada perbaikan dalam melakukan tugas tugas," ujar Herry di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Jakarta, Kamis (22/2/2018).

Menurut Herry, pergantian ini dalam rangka penyegaran pelaksana tugas fraksi Hanura di DPR. "Ini kan penyegaran supaya ada ada perbaikan dalam melakukan tugas-tugas ke depannya," imbuh Herry.

Ditemui di tempat yang sama, Bamsoet menyatakan DPR akan segera memproses surat reposisi pimpinan Fraksi Hanura di DPR sesuai dengan peraturan dan tata tertib yang berlaku.

“Kami hanya menerima surat dari Hanura melalui pak Sekjen untuk mengusulkan adanya pergantian. Nanti kami di DPR akan memproses bagaimana aturan yang berlaku di DPR sesuai UU MD3 dan tata tertib,” jelasnya.

Bambang menambahkan, pergantian struktur fraksi di DPR merupakan hak partai yang bersangkutan. "Karena pergantian struktur itu hak partai. Kecuali pemecatan itu terkait pengadilan," imbuhnya.

Berikut reposisi kursi pimpinan Fraksi Hanura versi Ketum Oesman Sapta:

1. Ketua Fraksi: Nurdin Tampubulon digantikan Inas Nasrullah

2. Wakil Ketua Fraksi:  Dossy Iskandar digantikan Djoni Rolindrawan

3. Sekretaris Fraksi: Dadang Rusdiana digantikan Fauzih H. Amron

4. Wakil Sektretaris Fraksi: Lalu Gede Syamsul Mujahidin

5. Bendahara Fraksi: Samsudin Siregar

6. Wakil Bendahara Fraksi: Moh Arief S Suditomo

Tags : ketua dpr