Soal Arteria Dahlan Dimaki Wanita Keluarga Jenderal TNI, Kodam Jaya: Ini Murni Masalah 2 Warga Sipil

| 22 Nov 2021 19:00
Soal Arteria Dahlan Dimaki Wanita Keluarga Jenderal TNI, Kodam Jaya: Ini Murni Masalah 2 Warga Sipil
Tangkapan layar

ERA.id - Komando Daerah Militer (Kodam) Jaya berkomentar mengenai ramainya peristiwa Politisi dari fraksi PDIP Arteria Dahlan bersama ibunya yang dimaki oleh seorang wanita mengaku sebagai anak dari Jenderal TNI berpangkat Bintang tiga pada Minggu (21/11/2021).

Kapendam Jaya Kolonel Arh Herwin BS menyatakan kejadian perselisihan yang terjadi di Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta tersebut adalah murni antara dua orang penumpang warga sipil.

Meski demikian, dia enggan menyebutkan siapa identitas jenderal yang disebut wanita itu dan mobil yang ditumpanginya.

"Cekcok mulut antara penumpang kedatangan Domestik pada hari Minggu tgl 21 November 2021 sekitar pukul 18.30 Wib, keduanya adalah warga sipil dan sudah melaporkan kejadian tersebut ke Polresta Bandara Soekarno-Hatta," jelas Kapendam Jaya pada Senin (22/11/2021).

Terkait dengan latar belakang perselisihan masih dalam proses penyelidikan.

Dia menyatakan cekcok mulut yang viral terjadi di dalam terminal 2 kedatangan bandara Soetta dan sudah ditangani oleh pihak Polresta Bandara Soekarno-Hatta.

"Jadi kita tunggu saja bagaimana penyelesaiannya karena permasalahan ini sudah ditangani oleh Polresta Bandara Soekarno-Hatta, diharapkan kedua belah pihak dapat menyelesaikan dengan berdamai," pungkas Kapendam Jaya.

Diketahui, Politisi dari fraksi PDIP ini bersama ibunya mendapat makian oleh seorang wanita yang mengaku sebagai anak dari Jenderal TNI Bintang tiga. Wanita itu juga menyebutkan sejumlah Ketua umum partai.

Kejadian itu pun viral setelah Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni membagikan video kejadian itu di akun Instagram pribadinya @ahmadsahroni88.  

Arteria mengatakan dirinya menempuh jalur hukum pasalnya wanita yang memaki itu menyebut sebagai anak anggota TNI berpangkat Jenderal bintang tiga. Sehingga, secara tidak langsung dia melibatkan aparat dalam persoalan ini.

Rekomendasi