Ditugaskan Jokowi ke Rusia, Luhut Buka-bukaan Soal Kondisi Perang dengan Ukraina
ERA.id - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan kondisi terkini perang antara Rusia dan Ukraina. Menurutnya, belum ada tanda-tanda perang akan berakhir.
Hal itu disampaikan Luhut saat menghadiri silaturahmi nasional Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD) di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/8/2022).
"Tadi malam saya baru kembali dari Rusia, diperintahkan oleh Bapak Presiden," kata Luhut dikutip dari kanal YouTube PPAD TNI.
"Kalau Anda lihat perang Ukraina dan Rusia, belum ada kejelasan kapan akan selesai. Jadi Ukraina, war dengan Rusia, kita belum tahu kapan akan selesai," imbuhnya.
Ketidakpastian kapan perang antara Rusia dan Ukraina berakhir, kata Luhut, akan berdampak pada kondisi ekonomi di seluruh dunia.
Dia bilang, Indonesia harus betul-betul waspada, khususnya terkait dengan harga-harga energi dan pangan yang sedang mengalami gejolak.
"Perang Ukraina memicu kenaikan harga yang tadi sudah dijelaskan bapak Presiden. Harga pangan dan energi di tingkat internasional," kata Luhut.
Karena itu, Luhut mengatakan Indonesia harus membuat peraturan ekonomi yang mampu mempertahankan kondisi perekonomian di dalam negeri.
"Ini mempunyai dampak ekonomi ke seluruh dunia itu sebabnya kita harus lugas membuat policy ekonomi kita sehingga keadaan ekonomi kita sekarang yang baik ini bisa kita pertahankan terus ke depan," kata Luhut.