Dipercaya Merusak Keseimbangan Energi, Ini Tips Mendesain Dapur di Bawah Tangga Menurut Feng Shui
ERA.id - Agar semua sudut ruangan tetap terlihat indah, terkadang kita harus memutar otak untuk mengatur lahan serta luas bangunan yang terbatas di rumah. Salah satu bagian rumah yang kerap menjadi alternatif untuk menyiasati luas bangunan yaitu dapur dan tangga rumah.
Tentunya, Anda pernah melihat desain dapur yang terletak di bawah tangga, bukan?
Walaupun terlihat lazim, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat mendesain dapur di bawah tangga agar tidak mengacaukan feng shui rumah. Sebab, dapur yang terletak di bawah tangga dipercaya merusak keseimbangan energi di rumah Anda.
Secara logis pun, proses memasak ataupun masakan yang sudah tersaji kemungkinan besar akan dilangkahi oleh orang yang berjalan di atas tangga. Debu yang terbawa oleh seseorang di atas tangga berpotensi besar untuk jatuh dan melekat ke atas makanan.
Dengan demikian, kita harus mempertimbangkan desain dapur yang ada di bawah tangga. Lantas apa saja tips-tips yang bisa kita jadikan pilihan? Simak 7 tips mendesain dapur di bawah tangga menurut feng shui di bawah ini.
Perhatikan Posisi Meja Dapur
Sebaiknya meja dapur tidak diposisikan di bawah atau berdampingan dengan tangga.
Sebab, hal ini diyakini dapat menjadikan usaha Anda tidak bermanfaat karena langkah kaki saat menaiki tangga.
Selain itu, dari segi kesehatan, kotoran dan debu yang terbawa akan sangat mudah jatuh dan menempel ke dalam makanan.
Lokasi Kamar Tidur dan Dapur
Kamar tidur juga sangat disarankan untuk tidak bersebelahan dengan dapur atau berada di atas area dapur.
Posisi tempat tidur juga sebisa mungkin jangan sampai berada persis di atas kompor lantai bawah.
Sebab menurut feng shui, posisi ini dapat mempengaruhi keharmonisan rumah tangga.
Jika Anda masih single, posisi kamar tidur di atas maupun dekat dapur dapat membuat Anda sulit mendapatkan pendamping sebab emosi Anda cenderung tidak stabil.
Tambahkan Satu Anak Tangga di Lantai Dapur
Jika Anda memiliki dapur terbuka yang menjadi satu dengan ruang makan, Anda diharuskan membuat satu selisih anak tangga.
Dengan demikian, dibandingkan dengan ruang makan, posisi dapur ditempatkan di bawah satu anak tangga.
Selain menarik, konsep ini juga bisa memperjelas bagian fungsi ruang dapur dan juga ruang makan di rumah Anda.
Tambah Sekat pada Kamar Mandi dan Dapur
Tips mendesain dapur di bawah tangga menurut feng shui yang selanjutnya jika berdekatan yaitu menambah sekat pada kamar mandi dan dapur.
Menurut feng shui, menuju ke kamar mandi dengan melewati dapur terlebih dahulu merupakan hal yang buruk dan sebaiknya tidak dilakukan.
Sebab, dapur dan kamar mandi mempunyai fungsi yang berbeda dan sangat bertolak belakang.
Jika Anda membuat kedua area ini terhubung, maka orang di rumah dipercaya akan mudah terkena penyakit dan rezeki tidak lancar.
Memanfaatkan Konsep Dapur Terbuka
Selanjutnya, Anda dapat membuat dapur di bawah tangga dengan konsep yang terbuka. Ruangan dapur tanpa pembatas atau sekat akan menjadikannya terasa luas dan nyaman.
Selain itu, cara ini berguna agar area memasak di bawah tangga tidak terasa sumpek dan pengap. Karena sirkulasi udara akan lancar mengalir.
Posisi Kompor dan Wastafel
Dalam aturan feng shui, terdapat larangan yang harus dilakukan, salah satunya tidak memosisikan kompor gas tepat di bawah balok beton.
Dapur yang diposisikan di bawah tangga menjadikan posisi kompor harus menjauh dari beton tangga.
Oleh karena itu, aturlah jarak kompor yang sesuai dengan cara menghindari balok beton.
Selain dari segi feng shui, posisi kompor di balok beton tangga berpotensi menjadikan asap masakan menyebar dengan cepat dan seisi rumah pun berisiko untuk bau.
Posisikan Dapur di Bagian Belakang Rumah
Tips mendesain dapur di bawah tangga yang terakhir menurut feng shui adalah memosisikan dapur berada di belakang rumah.
Anda dapat memilih sisi dinding yang paling belakang untuk digunakan sebagai dapur sehingga tangga tidak terlihat dari bagian ruang tamu atau ruang keluarga.
Selain itu, hindari penempatan posisi kompor atau wastafel pada bagian anak tangga, tetapi berada di sampingnya.
Nah, demikianlah tips-tips mendesain dapur di bawah tangga menurut feng shui yang bisa Anda terapkan. Semoga bermanfaat!
Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…