Usai KDRT Lesti Kejora, Rizky Billar Diduga Dapat Kiriman Tagihan dari Bank

ERA.id - Saat ini, pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar menjadi perbincangan publik atas laporan adanya dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Sampai sekarang ini, pasangan yang dijuluki leslar ini belum memberikan klarifikasi.  

Pasca keluar dari rumah sakit, Lesti Kejora langsung melakukan umroh bersama keluarganya Sementara itu, keberadaan Rizky Billar jadi tanda tanya karena sempat mangkir dari panggilan polisi.

Dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar membuat banyak berita beredar dijagat maya. Salah satunya adalah beredarnya video tukang pos yang memberikan surat dalam amplop di depan pagar rumah Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Diduga, surat itu adalah tagihan dari bank untuk Rizky Billar. Lalu, rekan Rizky Billar, Gibran memberikan klarifikasi. Gibran mengatakan bahwa surat dari bank itu bukanlah rekening tagihan. Melainkan, rekapann uang keluar masuk dari PT.

Gibran (Foto: YouTube/KH Infotainment) 

"Saya cuman mau ngasih tau kalau ini tuh bukan rekening tagihan segala macem, ini cuman rekapan uang keluar masuk dari PT setiap bulan memang ada, masuk kesini," kata Gibran, dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment.

Gibran menegaskan bahwa surat itu bukanlah buku tagihan dari pihak Lesti Kejora maupun Rizky Billar.

"Jadi ini bukan tagihan. Takutnya orang mikirnya enggak-enggak, kita dibalik musibah orang banyak berita digoreng-goreng," ujar Gibran.

Ketika ditanya perihal kondisi Rizky Billar, Gibran memilih bungkam karena merasa itu bukan urusannya.

"Kalau itu bukan ranah saya, saya enggak tau. Saya sampaikan terkait hal ini aja (soal tagihan)," papar Gibran.