Tips Bisnis hingga Aksi Barista, Ini Keseruan di Jelajah Kopi Indonesia
ERA.id - Setelah sukses menggelar Jelajah Kopi Indonesia di Medan (Sun Plaza) dan Bandung (Otten Coffee Bandung), Otten Coffee menjadikan Summarecon Mall Serpong sebagai tempat ketiganya dalam serangkaian perayaan kopi untuk siapa saja yang ingin menikmati atau berkenalan lebih lanjut dengan dunia kopi.
Indonesia Aeropress Championship 2022 Regional Jakarta dan Final Nasional akan menjadi acara puncak dari serangkaian aktivitas kreatif di sana. Tak hanya kompetisi yang pemenangnya akan dikirim sebagai wakil Indonesia ke Vancouver, Kanada, namun juga akan ada serangkaian kegiatan lain yang bisa diikuti seperti aneka workshop dari Ottentivity antara lain Membuat Dompet Dari Ampas Kopi, Manual Brew, Latte Art, Tea Tasting, Coffee Tasting Membuat Terrarium, Painting, Mixology, Pottery, dan masih banyak lagi.
Selain itu ada serangkaian Business & Coffee Talks menarik yang diadakan di hari Kamis 21 Oktober, seperti Tips Feng Shui untuk Bisnis, Pentingnya Multilingual untuk Berbisnis, Digital Marketing Strategy, dan lainnya yang dibawakan oleh pakar di bidangnya masing-masing.
Ditambah lagi, ada beberapa acara seru seperti Cerdas Cermat dan Stand Up Comedy, dan ada Games Corner di mana pengunjung bisa mencoba beberapa permainan seru secara gratis, dan berhadiah voucher. Tentunya, acara ini dilengkapi dengan ragam tenant yang masing-masing memiliki karakter berbeda dalam merayakan kopi. Bagi yang mencari kebutuhan kopi rumahan seperti mesin kopi, alat kopi, atau pun biji kopi, juga bisa menikmati diskon hingga 40% dan tambahan 10% dengan menggunakan kartu BCA. Tersedia juga program Cicilan 0% untuk 3, 6, dan 12 bulan.
Di acara Jelajah Kopi Indonesia yang ketiga ini, Otten Coffee juga akan memperkenalkan sebuah inovasi baru yang pertama di Indonesia, yaitu Infused Coffee. Produk biji kopi ini akan menghasilkan rasa kopi segar bercampur buah-buahan ketika diseduh, dan hadir dengan tiga
varian rasa: Fruit Punch, Rock Mango, dan Fruit Candy.
Bagi yang ingin mencicipi berbagai ragam kopi, terdapat booth Experience Bar, di mana pengunjung bisa mendapatkan secangkir kopi hanya dengan harga Rp 1. Yang lebih menarik lagi, akan ada Experience Bar Takeover oleh para pemenang Indonesia AeroPress Championship 2022 Medan dan Bandung, dan juga salah satu dari Indonesia Brewers Cup Champion. Pengunjung bisa menikmati secangkir kopi dari para juara di hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.