Verrell Bramasta Bakal Maju Jadi Caleg, Nasihat Venna Melinda: Siap Nggak Melepas Keartisan?

ERA.id - Aktor Verrell Bramasta kabarnya bakal mencoba maju menjadi calon legislatif (caleg). Kabarnya, mantan kekasih Natasha Willona ini sering turun ke sekolah untuk memulai aksi sosialnya. Selain itu, Verrell juga sedang berusaha mendapatkan gelar sarjana (S1).

Pria berusia 26 tahun ini juga siap meninggalkan dunia entertain demi mengembangkan sayapnya ke dunia politik. Mengetahui hal itu, Venna Melinda angkat bicara. Sebagai ibu, Venna Melinda memberikan pesan bagi Verrell yang tertarik masuk dunia politik.

"Yang aku selalu bilang di politik yang paling penting adalah karakter karena bukan hanya popularitas, tapi elektabilitas dan juga mental," nasihat Venna Melinda, dikutip dari kanal YouTube Seleb Oncam news. 

"Mental itu terbentuk ketika kita udah niat masuk politik, kerja untuk masyarakat, harus kuat. Mentalnya itu kalau memang niatnya masuk politik berkarya untuk masyarakat, kerja untuk masyarakat, kamu harus kuat nanti," lanjutnya.

Venna Melinda (Foto: YouTube/Seleb Oncam News)

Istri Ferry Irawan ini tak mau putranya terjerumus dalam jalan jika masuk ke dunia politik. Ia juga meminta Verrell agar siap melepas dunia keartisan juga sudah menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). 

"Jangan sampai kamu ikut kepada hal yang tidak baik. Nah itu jebakannya. Aku selalu bilang kalau 'kak kalau kamu jadi anggota DPR siap nggak melepas keartisan?'," ujar Venna Melinda.

"Maksudnya kaya pakai asisten yang banyak, terus nggak pakai brended lagi, karena kita harus lebih down to earth itu past. Karena pencitraannya udah beda, jadi anggota DPR sama jadi artis itu udah beda karena kerjaannya untuk masyarakat," lanjutnya.

Ketika ditanya, Verrell Bramasta memang serius terjun ke dunia politik. Sebab, ia merasa Verrell punya jiwa sosial yang tinggi.

"Ya insyaAllah mah aku pengen ke politik katanya, karena dari dulu dia punya passion nolong orang," kata Venna Melinda