Pembina PUSAKAKU: Erick Thohir Berhasil Bersih-Bersih BUMN dan Bantu RI Keluar dari Krisis saat Pandemi COVID-19

ERA.id - Pembina PUSAKAKU (Pusat Studi Sosial dan Kajian Kebudayaan) Sulawesi Barat menilai Erick Thohir mampu menghasilkan sejumlah prestasi dalam menjalankan tugasnya sebagai Menteri BUMN meski situasi negara dilanda Pandemi COVID-19.

Selain itu juga, kata dia, Menteri BUMN itu dinilai mampu mewujudkan tata kelola BUMN yang baik serta melakukan bersih-bersih selama menjabat.

"Kita ketahui bersama bahwa BUMN adalah pilar penggerak perekonomian Indonesia yg bertujuan mewujudkan kesejahteraan rakyat sebagaimana amanah UU No 19 tahun 2003. Tapi itu hanya bisa tercapai jika BUMN itu dipimpin oleh figur yg tepat dan Erick Thohir sebagai menteri BUMN dengan Slogan AKHLAK  memiliki langkah paling kongkrit menuju pencapaian itu," jelas dia dalam keterangan resminya pada Selasa (6/12/2022).

Bagi Erick, jelas dia, tak hanya slogan, melainkan sebagai aksi yang diterapkan untuk mendukung Good Corporate Governance (GCG) di kementeriannya.

"Terbukti Erick Thohir mampu melakukan  bersih-bersih terhadap oknum petinggi BUMN yg diduga melakukan tindak korupsi yg menyebabkan kerugian perusahaan dan kerugian keuangan negara. Inpek dari itu 2 tahun kepemimpinan Erick ia mampu menggenjot laba bersih BUMN tahun 2021 meningkat menjadi Rp 124,7 triliun atau naik 838,2 persen," jelas dia.

"Komitmen penegakan hukum bagi Erick juga tidak diragukan, semasa kepemimpinannya sebagai menteri BUMN sejak 2019 ia telah menindaklanjuti sedikitnya seratus lima puluhan lebiha laporan kasus korupsi di tubuh perusahaan plat merah dan ada sekitar lima 50 orang lebih telah ditetapkan sebagai tersangka," tambah dia.

Bahkan, dia menyebut dengan sejumlah program milik BUMN, kebutuhan bbm yang sebelumnya langka di daerah pelosok telah terlayani dengan baik.

"Sosok seperti Erick Thohir lah yg diharapkan masyarakat Indonesia kedepan terutama masyarakat yang ada di daerah-daerah," jelas dia.