Ini Penyebab Sipon, Istri Wiji Thukul Meninggal

ERA.id - Istri aktivis Hak Asasi Manusia (HAM) yang menjadi korban penculikan aparat pada 1998, Wiji Thukul, Dyah Sujirah atau Sipon meninggal pada Kamis (5/1/2023). Sipon diketahui selama beberapa tahun terakhir mengalami sakit Diabetus Melitus (DM) yang menyebabkan kakinya diamputasi.

Namun beberapa waktu belakangan ia sakit darah tinggi. Setelah diperiksakan ke dokter, Sipon dinyatakan memiliki sakit jantung.

"Dua minggu ini sakit lagi, ternyata sakit jantung. Dokter bilang kalau dia sakit jantung," kata juru bicara keluarga, Hastin Dirgantari saat ditemui di rumah duka, Kamis (5/1/2022).

Lebih lanjut Hasti mengungkap, sehari sebelum meninggal, Sipon mengeluh sakit. Namun saat diajak periksa ke dokter, Sipon tidak bersedia. Baru setelah dipanggilkan anak keduanya, Fajar Merah, Sipon bersedia periksa ke rumah sakit.

"Fajar yang membawa Mbak Pon ke rumah sakit. Saya yang ngerih-rih (membujuk) kayak apa, dia nggak mau," ucapnya.

Sipon kemudian dirawat  di rumah sakit. Pagi sebelum ia meninggal, ia meminta anak perempuannya, Fitri Nganthi Wani yang biasa dipanggil Wani pulang ke rumah. Namun hanya beberapa saat, Wani ditelepon rumah sakit karena Sipon mengalami serangan jantung.

"Kami sampai di sana (rumah sakit), Mbak Pon sudah mendapat tindakan dokter. Pukul 13.01 WIB beliau sudah pergi. Saya melihat dia senyum, dia merasa tenang. Saya berharap dia tenang dan damai di surga," katanya.

Selama lebih dari setahun Sipon memiliki riwayat penyakit Diabetus Melitus (DM). Bahkan sekitar setahun lalu ia mendapat tindakan amputasi dari dokter.

"Dulu Diabetes. Bahkan saking tingginya harus diamputasi kakinya," katanya.

Istri Wiji Thukul ini meninggal di usia 55 tahun. Ia meninggalkan dua orang anak dan satu cucu.