Kulitnya Kuning Langsat dan Namanya Punya Tiga Suku Kata, Indigo Hard Gumay Ungkap Ciri-Ciri Presiden 2024, Prabowo Subianto?
ERA.id - Tahun 2024 akan menjadi momen penting bagi rakyat Indonesia untuk menentukan siapa yang akan menjadi pemimpin berikutnya. Kali ini, anak indigo Hard Gumay membeberkan ciri-ciri presiden tahun 2024.
Kepada Denny Sumargo, Hard Gumay memberikan bocoran siapakah sosok Presiden Indonesia ditahun 2024. Menurut terawangannya, presiden kali ini berjenis kelamin laki-laki dan berasal dari suku Jawa.
"Sudah pasti laki-laki, yang perempuan mohon maaf. Keturunan atau berdarah Jawa, tapi Jawa-nya campur," kata Hard Gumay, dikutip dari akun TikTok @INFO.PODCASTHITS pada Sabtu (7/1/2023).
Lebih lanjut, Hard Gumay menyebutkan presiden terpilih adalah namanya terdiri dari tiga suku kata. Selain itu, sang presiden memiliki tinggi sekitar 170 cm. Selain itu, tubuhnya gempal dan warna kulitnya kuning langsat.
"Kalau dari nama, terdiri dari 3 suku kata, fisiknya (tinggi badannya) kurang lebih 170 cm, (tubuhnya) gempal dan kuning langsat," ujar Hard Gumay.
Tiba-tiba saja, Hard Gumay menyebutkan ada dua sosok pria muncul dalam pikirannya ketika melihat siapakah yang menjadi presiden 2024.
"Cuma kali ini, gue mau jujur. Sekarang di penglihatan gue ini, gue melihat ada 2 sosok ini muncul," tutur Hard Gumay.
"Sebenarnya, gue pernah mencoba untuk menerawang dan hanya muncul 1 sosok. Tapi kali ini, sudah beberapa kali coba termasuk yang sekarang itu muncul 2 sosok," lanjutnya.
"Yang mana lebih dominan?" tanya Denny Sumargo
Untuk pria lain yang muncul dalam penglihatannya, Hard Gumay menyebutkan jika lelaki tersebut memiliki badan tegap, berisi, tegas, dan tidak banyak bicara.
"Tegap, badannya berisi, tegas dan nggak banyak bicara." kata Hard Gumay.
Unggahan potongan video itu dibanjiri respon netizen. Mereka menduga bahwa sosok presiden 2024 adalah Prabowo Subianto. Sebab, ciri-ciri disebutkan Hard Gumay hampir mendekati Prabowo. Ia memiliki 3 nama suku kata, yakni Prabowo Subianto Djojohadikusumo.
"Prabowo Subianto Djojohadikusumo," tulis akun @lukmannh****.
"Prabowo sepertinya, sudah waktunya majulah negarawan," komentar akun @uncu.****.
"Pak Prabowo, aku padamu pak. Waktunya kita maju," kata akun @ibuk****
"Prabowo berisi nggak sih." lanjut akun @v.****