Ferdy Sambo Beri Jawaban Pendapat Saat Ditanya Mengapa Kuat Ma'ruf dan Bripka RR Ikut Putri ke Jakarta
ERA.id - Terdakwa pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), Ferdy Sambo memberikan jawaban pendapat ketika ditanya mengapa Bripka Ricky Rizal Wibowo (Bripka RR) dan Kuat Ma'ruf ikut Putri Candrawathi dari Magelang ke Jakarta.
Awalnya, Sambo menjelaskan para ajudannya sudah memiliki tugas masing-masing sesuai protokol atau standar operasional prosedur (SOP). Ketua Majelis Hakim, Wahyu Iman Santoso lalu menanyakan mengapa Kuat Ma'ruf dan Bripka RR ikut Putri Candrawathi ke Jakarta.
Padahal, kata Wahyu, Kuat Ma'ruf dan Bripka RR sudah ditugaskan untuk menjaga anak-anak Sambo yang sedang menempuh pendidikan di Magelang. Sambo pun menjawab pertanyaan majelis hakim ini berdasarkan pendapatnya.
"Pasti kenapa mereka ikut ke Jakarta saya tidak bisa menyampaikan karena mungkin pendapat saya, Yang Mulia. Tapi kalau saya bisa berpendapat, bahwa kemungkinan mereka menganggap bahwa istri saya harus kembali. Sehingga mereka yang di Magelang ini harus mendampingi. Itu pendapat saya, tapi mungkin keterangan dari mereka seperti apa," kata Ferdy Sambo saat diperiksa sebagai terdakwa, saat sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (10/1/2023).
Wahyu pun menegaskan pertanyaannya dan menyebut apakah Bripka RR dan Kuat Ma'ruf melanggar SOP, atau mendapat perintah untuk mengawal Putri Candrawathi. Mantan Kadiv Propam Polri ini mengatakan dirinya tak memberi perintah ke dua orang itu.
Ferdy Sambo memperkirakan Kuat Ma'ruf dan Ricky ikut ke Jakarta untuk mengawal istrinya karena keduanya sudah mengetahui ada peristiwa di Magelang, yakni Yosua diduga memperkosa Putri Candrawathi.
"Kalau perintah saya tidak memberi perintah ke mereka. Kalau ditanya pendapat saya, pasti Ricky sudah mengetahui bahwa ini, situasi di sana sebagaimana keterangan saksi-saksi kemarin bahwa istri saya ini pulang mendadak, Yang Mulia. Ada peristiwa di dana, Itu kemungkinan, tapi saya...," ucap Sambo.
Wahyu memotong jawaban Sambo dan bertanya apakah dia tahu Ricky Rizal diperintah Putri Candrawathi untuk ikut ke Jakarta, atau tidak. Ferdy Sambo pun menjawab tidak tahu.
"Karena kemarin dalam keterangan terdakwa Ricky Rizal menyampaikan bahwa dia mendapat perintah oleh istri saudara untuk berangkat, kemudian dia menghubungi Kuat Ma'ruf untuk ikut mendampingi dan membawa mobil istri saya, pertanyaan saya apakah saudara mengetahui hal ini?" tanya Wahyu.
"Saya tidak mengetahui Yang Mulia," jawab Sambo.