Putra Sunan Kalijaga Jadi Korban Pengeroyokan di Sekolah, Tangis Pecah Heidy Sunan Lihat Anak Dipukul Berkali-kali

ERA.id - Putra Sunan Kalijaga, Sean menjadi korban pengeroyokan di sekolahnya. Mengetahui kabar itu, istri Sunan Kalijaga, Heidy Sunan tak kuasa menahan tangisan saat datang ke sekolah.  

Dalam video unggahan di Instagram Sunan Kalijaga, Heidy Sunan dan sang suami menyaksikan rekaman CCTV saat Sean dikeroyok oleh teman-temannya di sekolah.

Melihat CCTV tersebut, Heidy Sunan terlihat sangat terpukul. Ayah Salmafina Sunan ini berusaha untuk menenangkan sang istri tercinta. 

"HARI INI SAYA DAN ISTRI DATANG KE SEKOLAH UNTUK MELIHAT CCTV KELAS DIMANA TERJADI DUGAAN BULLYING PENYERANGAN DAN PEMUKULAN TERHADAP SEAN PUTRA KAMI," tulis Sunan Kalijaga, dikutip dari Instagram @sunankalijaga_sh pada Jumat (3/3/2023).

"ISTRI SAYA TIDAK MAMPU MENAHAN TANGISNYA KETIKA MELIHAT ANAKNYA @seansunan DIBULLY DISERANG DIPUKUL BERKALI-KALI. CCTV KELAS DISEKOLAH SUDAH KAMI LIHAT," lanjutnya.

Unggahan itu dibanjiri respon netizen. Mereka merasa geram lantaran Sean menjadi korban pengeroyokan di sekolah.

"Gregetan liat CCTV-nya, saya juga punya anak laki-laki kalau posisi anak saya yang digituin nggak bakal terima dan nggak bakal ada maaf nggak ada ceritanya mau anak dibawah umurpun," komentar akun @tary_pus****.

"Harus dikasih pelajaran nih bos. Kalau dibiarin terus bisa jadi kebiasaan nih bully-bullyan," tulis akun @cross****.

"Guru-gurunya kemana? Sekarang banyak bullying terjadi di sekolah. Guru-gurunya kemana? Pada sibuk main hape saat ngajar ya? Saya guru juga. Saya benar-benar kesal lihat fenomena kaya gini banyak terjadi belakangan," kata akun @gadiavic****.

Sebelumnya, Sunan Kalijaga menceritakan Sean yang jadi korban pengeroyokan di sekolahnya. Sean mengalami luka lebam dan menjalani pemeriksaan usai dikeroyok oleh teman sekolahnya. Sunan Kalijaga menceritakan bagaimana awal mula dirinya mendapatkan informasi tentang pengeroyokan tersebut.

"Setelah tadi saya ke sekolah dan bertanya dengan wali kelas, guru BK, kepala sekolah dan serta pelaku yang diduga melakukan penganiayaan terhadap putra saya. Dan saya agak sedikt kaget ternyata posisinya bukan berantem biasa," jelasnya.

"Tapi adanya dugaan dari berdasarkan interogasi tadi, bahwa diduga Sean mengalami pengeroyokan yang menyebabkan lebam di matanya dan kepalanya berkali kali terkena pukulan," tambahnya.