Ingin Nikahi Tiara Andini, Hotman Paris Tawarkan Alshad Ahmad Perjanjian Pra Nikah: Menyelamatkan Warisan

ERA.id - Isu Alshad Ahmad yang menghamili Nissa Asyifa di luar nikah hingga menceraikan masih menyisakan banyak tanya. Ditengah ramainya isu ini, pengacara kondang Hotman Paris ingin membuatkan perjanjian pra nikah Alshad Ahmad dan kekasihnya Tiara Andini jadi sorotan.

Mulanya, Hotman Paris bertanya rencana pernikahan Alshad Ahmad dan Tiara Andini. Sepupu Raffi Ahmad ini mengakui keinginannya untuk menikahi pelantun lagu "Usai" apabila memang berjodoh. 

"Ya kalau memang takdirnya, jodohnya (nikah)," kata Alshad Ahmad, dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo pada Senin (27/3/2023).

"Kenapa nggak?" timpal Melaney Ricardo.

Lalu, pria berusia 27 tahun ini memuji sosok penyanyi jebolan Indonesian Idol yang dinilai baik hati, cantik dan seru.

"Emang anaknya baik banget, terus juga cantik, terus seru," tutur Alshad.

Hotman Paris ingin buat perjanjian pra nikah (Foto: YouTube/Melaney Ricardo)

Ibunda Alshad Ahmad, Yanti Dwiarti mengaku menyerahkan hubungan asmara putranya dengan Tiara Andini kepada sang pencipta.

"Saya sih terserah Yang Di Atas ya. Secara manusia saya suka (sama Tiara). Saya senang sama anaknya. Tapi yang namanya jodoh kan kita nggak tahu," kata Yanti.

Mendengar hal itu, Hotman Paris langsung siap membuat perjanjian pra nikah Alshad Ahmad dan Tiara Andini.

"Oke. Nanti hubungi saya langsung bikin perjanjian pranikah untuk menyelamatkan warisan ini," ujar Hotman Paris.

Diketahui dari salinan putusan Mahkamah Agung (MA), pernikahan Alshad Ahmad dan Nissa Asyifa berlangsung pada 30 September 2022. Pernikahan berlangsung saat Nissa Asyifa sedang hamil 8 bulan. Dijelaskan juga kehamilan terjadi karena hubungan terlarang.

Pada 11 November 2022, Alshad Ahmad mengajukan pendaftaran itsbat nikah sekaligus permohonan cerai talak dari Nissa Asyifa. Terakhir putusan ikrar talak dan pembuatan akta cerai baru secara resmi dikeluarkan pada 28 Desember 2022. 

Sayangnya, sampai sekarang ini pihak Alshad Ahmad belum memberikan klarifikasi terkait isu yang beredar. Soal isi pesan tersebut, berdasarkan penelusuran Era.id juga belum bisa dibuktikan kebenarnya. Sebab tak ada bukti yang memperlihatkan postingan asli.