Profil Deddy Suryadi, Pernah Kawal Jokowi Kini Jadi Danjen Kopassus

ERA.id - Baru-baru ini Brigjen TNI Deddy Suryadi ditunjuk menjadi Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) TNI Angkatan Darat. Artikel ini akan membahas profil Deddy Suryadi, pemimpin pasukan khusus TNI yang baru.

Perlu diketahui, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menunjuk Deddy menggantikan Mayjen TNI Iwan Setiawan sebagaimana tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/338/III/2023 tertanggal 29 Maret 2023.

Profil Deddy Suryadi

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini ERA rambung beberapa hal menarik seputar Deddy Suryadi:

  1. Lulusan Terbaik

    deddy suryadi lulusan akmil tahun 1996(twitter)

Deddy Suryadi adalah pria kelahiran 14 September 1973 yang merupakan lulusan Akmil tahun 1996 dari kecabangan Infanteri dan mengawali karier militer sebagai TNI AD. Selain itu, Deddy juga merupakan lulusan terbaik Seskoad Susreg XLVII tahun 2010.

  1. Riwayat Pendidikan

Selain melanjutkan di Akademi Militer (Akmil) Magelang, berikut ini beberapa pendidikan yang pernah ditempuh Deddy Suryadi:

●        Akademi Militer (1996)

●        Sesarcab Infanteri (1996)

●        Komando

●        Diklapa I

●        Selapa II

●        Seskoad (Lulusan Terbaik Susreg XLVII 2010)

●        Sesko TNI (2019)

  1. Karir Militer

Berikut ini beberapa rangkuman perjalanan karir militer Deddy Suryadi selama berkiprah di dunia militer:

●        Danyon 22 Grup 2/Sandi Yudha

●        Dandenma Kopassus

●        Dandim 0623/Cilegon (2014-2016)

●        Dan Grup 2/Sandi Yudha (2016-2017)

●        Ajudan Presiden RI (2017-2019)

●        Pamen Denma Mabesad (2019-2020)

●        Kasrem 061/Suryakancana (2020-2021)

●        Danrem 074/Warastratama (2021)

●        Wadanjen Kopassus (2021-2022)

●        Kasdam IV/Diponegoro (2022-2023)

  1. Naik Pangkat

Deddy yang kini dipercaya menjadi pimpinan pasukan elite TNI AD, maka otomatis pangkatnya bakal dinaikkan satu tingkat lebih tinggi, dari Brigadir Jenderal menjadi Mayor Jenderal.

Perlu diketahui, Jabatan Deddy sebelumnya adalah Kepala Staf Kodam (Kasdam) IV/Diponegoro, jabatan yang selanjutnya akan diduduki Brigjen TNI Ujang Darwis eks Danrem 045/Gaya (Bangka Belitung) Kodam II/Sriwijaya.

Adapun Mayjen Iwan Setiawan yang sebelumnya menjabat Danjen Kopassus dimutasi menjadi Panglima Kodam XII/Tanjungpura.

  1. Karir Cemerlang Orang Dekat Jokowi

Sebelum Mayjen Deddy, Mayjen Widi Prasetijono adalah mantan ajudan Presiden Jokowi pada 2014-2016 yang juga menjadi Danjen Kopassus mulai 31 Januari 2022 hingga 8 April 2022.

Widi juga pernah menjabat Danrem 074/Warastratama Surakarta dan Kepala Staf Kodam Diponegoro sebelum menjabat Danjen Kopassus.

  1. Bagian dari Mutasi 219 TNI

Dilansir dari Kompas, pomosi Mayor Jenderal Deddy Suryadi untuk memimpin Kopassus adalah bagian dari mutasi 219 personel di tubuh TNI sesuai Keputusan Panglima TNI 338/III/2023 pada 29 Maret 2023.

Diketahui, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menyebutkan, mutasi ini sesuai dengan hasil Sidang Dewan Kepangkatan dan Jabatan Tinggi (Wanjakti) pada 29 Maret 2023.

Sebelumnya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan, dan seluruh Kepala Staf di TNI telah mengirimkan surat usulan.

Selain profil deddy suryadi, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Ingin tahu informasi menarik lainnya? Jangan ketinggalan, pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman