Begini Kronologi Kecelakaan Mobil Dinas Bupati Kuningan yang Sebabkan 3 Orang Tewas
ERA.id - Kendaraan dinas yang ditumpangi Bupati Kuningan Acep Purnama, jenis Toyota Hilux berpelat E-8888-Y menabrak pengendara sepeda motor di Jalan Raya R.E. Martadinata, Sindangagung, Kabupaten Kuningan. Kejadian itu terjadi sekitar 13.30 WIB pada Senin (3/4/2023).
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo menjelaskan, kejadian itu bermula ketika mobil dinas Bupati Kuningan meluncur dari Pagundan ke Kertawangun.
Ketika sampai di lokasi kejadian, mobil itu hilang kendali ke bahu jalan kanan. Kemudian, menabrak sepeda motor yang datang dari arah yang berlawanan.
"Setibanya di TKP, hilang kendali ke bahu jalan kananbsehingga menabrak sepeda motor bebek jenis Honda Supra yang sedang melaju dari arah berlawanan. Lalu menabrak kembali tiga unit sepeda motor yang sedang terparkir di bahu jalan sebelah kanan," kata Ibrahim menjelaskan.
Akibat kejadian itu, pengendara serta penumpang sepeda motor Honda Supra Meregang nyawa di lokasi. Korban diketahui bernama Jamaludin, warga Desa Mekarmukti, Kecamatan Sindangagung, Kabupaten Kuningan.
Sedangkan, identitas satu korban meninggal dunia lainnya masih dalam penyelidikan.
"Korban dibawa ke RSUD 45 Kuningan, selain itu kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan," ucapnya.
Ibrahim menambahkan, selain korban meninggal dunia terdapat pengendara motor beridentitas laki-laki yang turut menjadi korban. Dia dalam kondisi luka berat tetapi saat ini telah dirujuk ke RSUD 45 Kuningan.
"(Korban) Mengalami luka robek dan patah tulang kaki sebelah kiri, kemudian dibawa ke RSUD 45 Kuningan," tambahnya.