Waktu Terbaik Saksikan Gerhana Bulan Penumbra, Simak Jadwalnya di Sini

ERA.id - Pada akhir pekan ini, fenomena gerhana kembali hadir di Indonesia. Setelah beberapa waktu lalu muncul fenomena gerhana matahari hibrida, kali ini langit tanah air akan dihadiri gerhana bulan penumbra pada tanggal 5-6 Mei 2023. Lantas kapan waktu terbaik saksikan gerhana bulan penumbra ini?

Secara astronomis, gerhana bulan adalah fenomena terhalangnya cahaya matahari oleh bumi sehingga tidak sepenuhnya tiba ke permukaan bulan.

Badan MeteorologI Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menjelaskan bahwa fenomena gerhana pada tahun 2023 ini terjadi empat kali. Dua fenomena gerhana bulan dan dua gerhana matahari.

Info terbaru, gerhana bulan penumbra akan datang pada pekan ini. Dalam akun resmi Instagram Organisasi Riset Penerbangan dan Antariksa (OPRA), BRIN memperkirakan sejak Desember 2022 lalu bahwa gerhana akan terjadi sekitar 4 jam 18 menit.

Apa yang Dimaksud dengan Gerhana Bulan Penumbra?

Mengutip informasi dari laman Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Gerhana Bulan adalah salah satu akibat pergerakan posisi Matahari, Bumi, dan Bulan yang dinamis.

Ilustrasi proses gerhana bulan penumbra (Pixabay)

Gerhana bulan penumbra terjadi ketika posisi bulan, matahari, dan bumi ada pada posisi yang sejajar sehingga bulan hanya menerima bayangan penumbra bumi.

Ketika fenomena gerhana penumbra terjadi, bulan tidak akan tertutup seluruhnya hingga gelap melainkan masih menyisakan sedikit cahaya yang tidak tertutup.

Ketika gerhana bulan penumbra terjadi, kita akan menyaksikan bulan yang meredup dan berwarna gelap cenderung suram tidak seperti biasanya.

Wilayah yang Dapat Menyaksikan Gerhana Bulan Penumbra di Indonesia

Di bawah ini adalah beberapa daerah visibilitas Gerhana Bulan Penumbra pada tanggal 5 sampai 6 Mei 2023:

·         Banda Aceh

·         Medan

·         Pekanbaru

·         Tanjung Pinang

·         Padang

·         Jambi

·         Pangkal Pinang

·         Palembang

·         Bengkulu

·         Bandar Lampung

·         Serang

·         Jakarta

·         Bandung

·         Semarang

·         Surabaya

·         Yogyakarta

·         Denpasar

·         Mataram

·         Pontianak

·         Palangka Raya

·         Banjarmasin

·         Tanjungselor

·         Samarinda

·         Palu

·         Mamuju

·         Makassar

·         Kendari

·         Gorontalo

·         Manado

·         Kupang

·         Sofifi

·         Ambon

·         Manokwari

·         Jayapura

Lebih lanjut BMKG menjelaskan bahwa seluruh proses gerhana dapat disaksikan di sebagian besar Asia, Australia, sebagian kecil Afrika, dan sebagian Rusia.

Proses gerhana saat bulan terbit juga dapat diamati di sebagian besar Afrika, sebagian kecil Asia, sebagian besar Eropa, dan sebagian Rusia. Proses gerhana saat Bulan terbenam juga dapat dipantau dari Samudera Pasifik.

Gerhana Bulan Penumbra yang sebentar lagi akan datang ini termasuk anggota ke 24 dari 7 anggota pada seri Saros 141. Gerhana bulan sebelumnya yang berasosiasi dengan gerhana ini yaitu Gerhana Bulan Penumbra 24 April 2005.

Untuk Gerhana Bulan yang akan datang dan berasosiasi dengan gerhana bulan ini adalah Gerhana Bulan Sebagian, yang akan terjadi pada 16 Mei 2041.

Jadwal Waktu Gerhana Bulan Penumbra 5-6 Mei 2023

Dilansir dari situs resmi BMKG, di bawah ini adalah jadwal gerhana bulan berdasarkan lokasi dan waktunya:

UT (Waktu Universal)

·         Gerhana mulai: 15.12.09

·         Puncak gerhana: 17.22.52

·         Gerhana berakhir: 19.33.36

WIB (Waktu Indonesia Barat)

·         Gerhana mulai: 22.12.09

·         Puncak gerhana: 00.22.52

·         Gerhana berakhir: 02.33.36

WITA (Waktu Indonesia Bagian Tengah)

·         Gerhana mulai: 23.12.09

·         Puncak gerhana: 01.22.52

·         Gerhana berakhir: 03.33.36

WIT (Waktu Indonesia Bagian Timur)

·         Gerhana mulai: 00.12.09

·         Puncak gerhana: 02.22.52

·         Gerhana berakhir: 04.33.36

Untuk menerima informasi lengkap mengenai fenomena gerhana bulan penumbra dapat dilihat selengkapnya di situs resmi BMKG, bmkg.go.id dengan judul “Gerhana Bulan Penumbra 5-6 Mei 2023”.

Ikuti Artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin paham, Bikin Nyaman…