Hanya Daftarkan Yasonna Laoly Jadi Bacaleg 2024, PDIP: Menteri Lainnya Fokus Bantu Presiden Jokowi
ERA.id - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan, tak semua menteri dari partainya didaftarkan sebagai bakal calon anggota legislatif (bacaleg) di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Menteri di Kabinet Indonesia Maju dari PDIP yang didaftarkan sebagai bacaleg hanya Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly.
"Dari menteri Kabinet Indonesia Maju yang berasal dari PDI Perjuangan yang dicalonkan (sebagai anggota legislatif) Bapak Yasonna Laoly," kata Hasto di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (11/5/2023).
Sementara menteri dari PDIP yang lainnta ditugaskan fokus membantu Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin menjalankan pemerintahan.
Diketahui, PDIP mendapatkan enam jatah menteri yaitu Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Men PAN-RB Azwar Anas, Menkumham Yasonna Loaly, Menteri PPA Bintang Puspayoga dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
"(Menteri dari PDIP) di luar itu, semua fokus untuk membantu Bapak Presiden Jokowi dan Ma'ruf Amin agar mencapai legacy yang setinggi-tingginya untuk rakyat Indonesia," kata Hasto.
Diketahui, PDIP mendaftarkan 580 orang sebagai bacaleg di Pemilu 2024. Mayoritas merupakan petahana, sementara sisanya berasal dari berbagai kalangan seperti purnawirawan TNI-Polri, akademisi, hingga seniman.