Tips Membuat Taman di Dalam Rumah yang Bisa Anda Terapkan

ERA.id - Untuk mempercantik area rumah, tentunya banyak berbagai cara yang bisa dilakukan. Mulai dari pemilihan material, warna cat, desain unik, dan taman dalam rumah, seperti yang akan dibahas dalam artikel ini. Selain menambah keindahan area rumah Anda, keberadaan taman di dalam rumah Anda dapat menambah kesejukan dan juga menjadi sumber udara bersih. Untuk lebih lanjut, simak tips membuat taman di dalam rumah di bawah ini.

Memiliki taman dalam rumah tentunya bukanlah sebuah hal yang wajib. Namun, tentu tidak ada salahnya jika Anda mempertimbangkan pembuatan taman agar merasakan manfaatnya. Hal pertama yang perlu Anda pertimbangkan adalah ukuran rumah dan juga budgetnya. Untuk menjawab persoalan tersebut, Anda dapat membuat taman yang minimalis dan estetik di dalam rumah.

Ilustrasi (Evgenia Basyrov/Pexels)

Tips Membuat Taman di Dalam Rumah

Lantas, apa saja hal spesifik yang perlu kita pertimbangkan dalam membuat taman dalam rumah? Simak tips di bawah ini!

Menentukan lokasi yang tepat

Hal pertama yang harus dipertimbangkan yaitu tentukan lokasi yang tepat untuk taman dalam rumah Anda. Idealnya, lokasi taman dalam rumah bisa Anda pilih di antara dapur atau ruang makan agar penghuni rumah bisa menikmati makan sambil melihat pemandangan taman yang cantik.

Namun, pemilihan lokasi ini sebenarnya dapat disesuaikan pada selera dan keinginan Anda. Intinya Anda bisa memastikan lokasinya aman dan mudah untuk diakses.

Tentukan material yang Anda gunakan

Langkah berikutnya, Anda dapat memilih material apa saja yang akan digunakan untuk membangun taman dalam rumah, terutama untuk menutupi flooring atau area lantai taman.

Ada beragam material yang dapat Anda pilih sesuai dengan selera dan kebutuhan, contohnya batu paving, tanah, kerikil, bahkan semen hingga keramik.

Gunakan dekorasi yang beragam

Jangan lupakan faktor dekorasi untuk mempercantik taman dalam rumah Anda. Penataan dekorasi yang tepat akan memberikan pengaruh yang sangat besar pada tampilan akhir taman Anda.

Anda dapat memanfaatkan kerikil-kerikil atau batu alam, kolam ikan, jalan setapak, hingga air mancur. Jangan lupa untuk menambahkan tanaman kesukaan Anda, seperti tanaman hias, pohon, hingga rumput.

Manfaatkan desain dan dekorasi yang simpel

Tampilan taman yang terlalu rimbun dan berantakan tentu akan mengurangi segi estetika, sehingga kurang nyaman dipandang.

Dengan demikian, Anda cukup gunakan desain dan dekorasi taman yang simpel. Hindari menerapkan terlalu banyak dekorasi dan pernak-pernik agar taman Anda tampil cantik tanpa terlihat mencolok atau berlebihan.

Sesuaikan desain taman dengan interior rumah Anda

Karena dibuat di bagian dalam atau interior rumah, tentunya desain taman dalam rumah harus Anda sesuaikan dengan gaya interior rumah agar terlihat serasi atau harmonis.

Contohnya, jika interior rumah yang Anda pilih menggunakan gaya minimalis, buatlah taman yang terlihat minimalis. Jika Anda menggunakan interior dengan gaya Jepang atau Japandi, cobalah untuk membuat taman yang bergaya sama.

Demikianlah ulasan tentang tips membuat taman di dalam rumah, semoga informasi ini bermanfaat!

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…