Anies Janjikan Kurangi Beban Pengelola Kampus Cari Biaya: Sudah Cukup Biaya Pendidikan yang Terlalu Tinggi

ERA.id - Bakal calon presiden Anies Baswedan memiliki misi agar pendidikan tinggi bisa diakses siapa pun. Ia juga ingin memastikan pendidikan di Indonesia memiliki harga terjangkau.

"Pendidikan tinggi harus menjadi institusi yang bisa diakses oleh anak siapa saja, bukan hanya kelas menengah Indonesia. Pendidikan yang harganya terjangkau, biayanya terjangkau," kata Anies dikutip dari Youtube Najwa Shihab, Selasa (19/9/2023).

Menurutnya, pemerintah memiliki tanggung jawab mengurangi beban pengelola kampus. Pengelola kampus tidak boleh dibebani dengan tanggungjawab begitu besar terkait mencari pembiayaan untuk kegiatan kampus.

"Biar pengelola kampus fokus pada penelitian, pada pengembangan, pembelajaran, pendidikan. Supaya kampus betul-betul menjadi institusi yang memungkinkan siapa saja berpartisipasi. Sudah cukup biaya pendidikan yang terlalu tinggi di kampus-kampus kita," kata Anies.

Anies menjanjikan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. Saat ini pemerintah tentu bertanggung jawab menghadirkan kesetaraan.

"Itulah misi utama dari perubahan. Apa terjemahannya? Kami menginginkan dan merencanakan akses pada fasilitas dasar setara," katanya.