Cek Kepadatan Gerbong KRL Lewat C-Access untuk Memaksimalkan Ruang Gerbong

ERA.id - Salah satu kendala masyarakat saat akan naik kereta rel listrik (KRL) adalah gerbong yang penuh. Sebentar lagi hal tersebut bisa diatasi dengan cek kepadatan gerbong KRL lewat C-Access.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) bersama KAI Commuter baru-baru ini meluncurkan aplikasi bernama C-Acces. Aplikasi ini bisa digunakan oleh para penumpang KRL mulai Desember 2023.

Lakukan Cek Kepadatan Gerbong KRL Lewat C-Access

Melalui aplikasi C-Access, pengguna bisa menemukan stasiun terdekat dan memeriksa kepadatan gerbong (terisi penuh oleh penumpang atau tidak). Menurut Direktur Utama KAI Commuter, Asdo Atriviyanto, C-access adalah pembaruan dari aplikasi KAI Access.

Pembaruan ini dilakukan agar fitur-fiturnya bisa meningkatkan kenyamanan dan kemudahan para penumpang. Asdo menjelaskan, para penumpang KRL biasanya memenuhi gerbong dan kereta KRL tertentu yang posisinya paling dekat dengan jalan masuk.

Dirut KAI Commuter, Asdo Atriviyanto (Antaranews)

“Ini kita kenapa kita develop ini, karena kebiasaan temen-temen (para pengguna pengguna KRL) tidak menyebar. Biasanya turun tangga, di eskalator, ya udah berdirinya di sekitar itu sehingga di gerbong-gerbong tertentu, di kereta-kereta tertentu yang penuh. Padahal di kererta yang lain masih ada yang longgar,” terang Asdo di Jakarta, Jumat (24/11/2023).

Dengan adanya aplikasi C-Access, PT KAI berharap penumpukan penumpang bisa diurai sehingga kepadatan gerbong bisa merata. Dengan kata lain, semakin banyak penumpang KRL yang bisa tertampung sebab gerbong yang tadinya kosong akan termaksimalkan.

“Dengan aplikasi ini, kita kerja sama dengan Google ini, mudah-mudahan bisa lebih membantu pelanggan KRL,” lanjutnya.

KAI Commuter akan melakukan pengenalan dan sosialisasi aplikasi C-Access kepada masyarakat luas. Hal tersebut akan dilakukan melalui gelaran musik bertajuk Mangkunegara Garden Ochestra di Surakarta, Jawa Tengah, pada Minggu, 3 Desember 2023.

Peluncuran aplikasi C-Access juga diharapkan mampu meningkatkan minat masyarakat untuk menggunakan moda transportasi umum kereta api. Ketika masyarakat bisa melihat tingkat kepadatan gerbong, maka tidak ada lagi orang yang malas naik KRL karena isinya terlalu penuh atau tidak kebagian tempat.

Itulah berbagai informasi mengenai cek kepadatan gerbong KRL lewat C-Access. Untuk mendapatkan info menarik lainnya, ikuti terus berita terbaru Era.id.