Prabowo Ngaku Sudah Nyatu dengan Jokowi, Ganjar: Kampanye Memang Saatnya Mengklaim

ERA.id - Calon presiden nomor urut dua, Prabowo Subianto, mengaku sudah menyatu dengan Presiden Jokowi, karena sudah banyak belajar selama lima tahun belakangan ini.

Merespons hal tersebut, capres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo menilai wajar pernyataan itu muncul apalagi pada masa kampanye.

"Saatnya kampanye memang saatnya mengklaim," kata Ganjar saat ditemui di kawasan Bantul, DI Yogyakarta, Selasa (19/12/2023).

Meski masing-masing pihak berlomba-lomba saling mengklaim, menurut Ganjar tetap masyarakat yang akan memilih.

"Kan masyarakat akan melihat fakta data dan track record," kata Ganjar.

Sebagai informasi, saat menghadiri acara Sarasehan Peningkatan Kemandirian Pesantren di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu (16/12), Prabowo mengklaim sudah sangat menyatu dengan Presiden Jokowi.

Awalnya Prabowo mengakui kehebatan Jokowi yang berhasil mengalahkannya dalam dua kali pilpres. Namun selama lima tahun terakhir, dia pun banyak belajar dari Jokowi.

"Pokoknya saya sudah menyatu dengan pak Jokowi. Saya tidak tahu ilmunya pak Jokowi bagaimana, yang jelas hebat. Beliau bukan saja mengalahkan mantan panglima, mantan jenderal, beliau mengalahkan tapi beliau bisa menjadikan kawan yang baik," kata Prabowo.