Polres Takalar Selidiki Kasus Pengeroyokan Imam Desa, Sejumlah Saksi Diperiksa
ERA.id - Tim Satuan Reskrim Polres Takalar menyelidiki kasus dugaan pengeroyokan seorang imam hingga mengalami luka serius bernama Hamzah Daeng Gassing (36) oleh sejumlah pelaku di Desa Balang Tanaya, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan.
"Sementara ini jumlah pelaku dan motif pengeroyokan masih diselidiki. Beberapa saksi juga diperiksa untuk mengungkap pelaku dan motifnya," ujar KBO Satreskrim Polres Takalar Iptu Chaidir dikonfirmasi wartawan di Makassar dikutip dari Antara, Selasa (19/3/2024).
Sejauh ini, tim masih melakukan penyelidikan dan mengumpulkan alat bukti dan bukti-bukti lainnya termasuk video viral saat korban dikeroyok sejumlah orang.
Dari rekaman video tersebut, kejadian pada Jumat (15/3) sekitar pukul 09.30 di Desa Balang Tanaya, Kecamatan Polong Bangkeng Utara, Takalar. Terlihat sejumlah pelaku melempari korban dan beberapa orang lainnya mengejarnya hingga tersudut dekat rumah warga.
Sejumlah perempuan keluarga korban bahkan meneriaki pelaku untuk menghentikan aksi main hakim sendiri tersebut dan meminta tolong warga lainnya, namun korban tetap dikeroyok hingga luka di bagian paha.
Beberapa warga mencoba menghentikan aksi pengeroyokan itu sampai korban terduduk di depan salah satu rumah warga, dan di akhir video, korban terlihat terluka parah, selanjutnya dibawa ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.
Informasi yang beredar, terjadi kesalahpahaman atas tudingan korban diduga merendahkan kehormatan istri warga setempat dan keluarganya, sehingga diduga memicu ketersinggungan dan amarah para terduga pelaku dengan menyerang korban.
Kendati demikian, polisi masih melakukan penyelidikan atas kasus tersebut termasuk motifnya dengan memeriksa saksi-saksi. Informasi yang diterima, usai kejadian itu korban telah dirawat di Rumah Sakit Ibnu Sina di Kota Makassar, Sulsel.