Hidangan Khas Lebaran, Resep Opor Ayam yang Gurih dan Nikmat

ERA.id - Momen Idulfitri atau Lebaran identik dengan beragam macam hidangan yang nikmat. Momen berkumpul bersama keluarga tercinta kurang lengkap tanpa hadirnya sajian opor ayam. Apalagi, hidangan ini salah satu makanan khas perayaan Lebaran.

Makanan yang terbuat dari bahan dasar ayam dan telur rebus ini disajikan bersama ketupat. Sajian opor ayam terbilang mudah dibuat dan rasanya dijamin bikin ketagihan. Berikut resep opor ayam yang gurih dan nikmat, dari laman Cookpad.

Bahan-bahan:

- 1 ekor ayam (Dipotong)

- 1 liter santan dari setengah butir kelapa

Bumbu halus:

- 5 butir bawang merah

- 5 siung bawang putih

- 3 butir kemiri

- 1 sdt ketumbar

Bumbu cemplung:

- 1 ruas jahe (geprek)

- 1 ruas lengkuas (geprek)

- 3 lembar daun salam

- 3 lembar daun jeruk

- 1 batang sereh (geprek)

- 1 sdm garam

- 1 sdm gula

- 1 sdm penyedap

Cara Membuat

1. Cuci bersih ayam. Berikutnya, rebus kurang lebih 5 menit. Jika sudah, buang air rebusannya.

2. Selanjutnya, tumis bumbu halus sampai wangi. Tambahkan santan dan masukkan semua bumbu cemplung.

3. Masukkan garam, gula dan penyedap. Lalu, kamu bisa coba. Jika menurutmu rasanya tidak sesuai lidah, kamu bisa menambahkan garam/gula/penyedap sesuai seleramu.

4. Berikutnya, masukkan ayam yang sudah direbus. Masak sampai kuah meresap ke ayam.

5. Jika sudah, hidangkan opor ayam dengan tambahkan bawang goreng. Jangan lupa, tambahkan ketupat ke dalam piringmu agar lebih lezat dan nikmat.