Netanyahu Diundang Kongres AS, Bakal Pidato Soal Demokrasi Juli Mendatang

ERA.id - Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu akan melakukan pidato di sidang gabungan Kongres AS pada 24 Juli mendatang. Pidato itu disebut untuk mendengarkan visi pemerintah Israel soal memerangi teror.

Ketua DPR Mike Johnson mengumumkan pada Kamis (6/6) soal rencana pidato yang akan dilakukan Netanyahu di hadapan Kongres AS.

"Kami menantikan visi pemerintah Israel untuk membela demokrasi, memerangi teror, dan membangun perdamaian yang adil dan abadi di kawasan ini," kata Johnson di X.

Empat pemimpin teratas Kongres yakni Johnson, Pemimpin Mayoritas Senat Chuck Schumer, Pemimpin Partai Demokrat di DPR Hakeem Jeffries dan Pemimpin Minoritas Senat Mitch McConnell secara resmi mengundang Netanyahu pekan lalu untuk menyampaikan pidato di Kongres.

Namun senator Bernie Sanders sudah mengatakan bahwa dia tidak akan menghadiri pidato penjahat perang Netanyahu.

"Netanyahu adalah penjahat perang. Dia tidak seharusnya diundang untuk berpidato di pertemuan gabungan Kongres. Saya pasti tidak akan hadir," kata Sanders, dikutip Anadolu, Jumat (7/6/2024).