Bobby Nasution Bakal Sampaikan Usulan PKB Soal Nagita Slavina ke Partai Koalisi

ERA.id - Bakal calon gubernur Sumatera Utara, Bobby Nasution menyambut baik usulan PKB untuk memasangkan dirinya dengan artis Nagita Slavina dalam Pilgub Sumut 2024. Ia memastikan, masukan itu bakal disampaikan ke partai koalisi.

"Ya pasti karena kan dari nama-nama yang diusulkan dari partai koalisi ini harus disampaikan. Kalau engga disampaikan nanti PKB-nya pasti akan menyampaikan sendiri juga. Jadi akan saya sampaikan," kata Bobby di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2024).

Bobby menjelaskan, perempuan memiliki peran yang penting untuk terlibat dalam pembangunan daerah. Salah satunya terkait upaya mengantisipasi masalah stunting.

"Kalau bicara kita punya cita-cita Indonesia emas 2045 sama-sama kita hari ini bisa dilihat juga kerja kita di daerah hari ini, khususnya di kota Medan. Yang pertama kali bisa kita antisipasi adalah contoh penanganan stunting. Peran dari ibu itu juga sangat luar biasa. Keterlibatan lebih dalam lagi tokoh perempuan ini juga lebih bagus," jelas Bobby.

Saat disinggung apakah dirinya memiliki preferensi sosok perempuan selain Nagita untuk menjadi calon wakil gubernur di Sumut, Bobby tak menjawab dengan tegas. Dia hanya memastikan bahwa tujuan utamanya bersama partai koalisi adalah untuk membangun Sumut.

"Ya kita sepakat kemarin untuk sama-sama membangun Sumatera Utara," ujar dia.

Sebelumnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyampaikan agar tokoh perempuan yang menjadi pendamping menantu Presiden RI Joko Widodo, Muhammad Bobby Afif Nasution pada Pilgub Sumatera Utara (Sumut) 2024. Partai ini pun mengusulkan nama artis Nagita Slavina.

Wakil Ketua Umum PKB, Jazilul Fawaid mengatakan, partainya telah berdiskusi langsung dengan Bobby mengenai calon wakil gubernur yang diusung. Usulan tersebut disampaikan saat penyerahan surat keputusan dukungan terhadap Bobby.

"Oh iya, tadi ini diskusinya, ini serius, saya sampaikan ke Mas Bobby memang kan ini jaman media sosial, kami mengusulkan yang mendampinginya itu Mbak Nagita Slavina," kata Jazilul di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Kamis (4/7).

Jazilul menyebut, usulan ini bakal disampaikan ke partai-partai lainnya yang mengusung Bobby untuk dibahas lebih lanjut.

Adapun, selain PKB, Bobby telah mendapatkan dukungan dari Golkar, Gerindra, NasDem, PAN, Demokrat, dan PPP.

"Ya kan, loh apa di sana (Nagita Slavina) belum ada elektoral? Nanti dilihat. Tapi salah satu contoh yang diusulkan oleh PKB, saya yakin terbuka partai yang lain mengusulkan nama perempuan yang akan mendampingi Mas Bobby," ujar Jazilul.