Film Musikal Prince Digarap

Los Angeles, era.id - Sebuah film yang berbasis musik dari Prince dilaporkan tengah dalam penggarapan, setelah hak atas seluruh katalog musisi legendaris ini diamankan.

Varety melaporkan, Jumat (7/12/2018), Universal Pictures mengonfirmasi sebuah kesepakatan dengan perusahaan pemegang aset Prince (Prince Estate) meski film ini tidak akan berkategori biopik seperti halnya Bohemian Rhapsody.

Alur film ini akan berfokus pada kisah orisinal yang digunakan dalam lagu-lagu milik Prince di mana idenya dicetuskan Prince Esta dan Universal Picture setelah mereka sepakat sebuah biopik sudah terwakilkan dalam film Purple Rain (1984).

Meski detail spesifik plotnya belum ada, proses negosiasi diyakini berada di jalur yang tepat dengan keterlibatan penulis dan produser potensial yang diharapkan mampu membuat film ini sesukses Mamma Mia--yang menampilkan karya-karya ABBA sebagai alur ceritanya.

Sebelumnya dilaporkan, kehidupan multi-instrumentalis Prince akan menjadi subyek dalam film dokumenter berseri di Netflix.

Film ini disutradari oleh Ava DuVernay yang sebelumnya menyutradarai dua film nominasi Piala Oscar: Selma dan 13th.

Di dalamnya akan ditampilkan rekaman video, foto, dan wawancara yang digali DuVernay dari arsip milik sang ikon musik yang meninggal pada April 2016 itu.

Prince juga mendapat gelar kehormaran dari Universitas Minnesota padaakhir September lalu. Semasa hidupnya, Prince dikenal akan pengaruh besarnya di dunia musik dan perannya dalam membentuk kota kelahirannya Minneapolis. 

Presiden Universitas Minnesota, Eric Kaler dan Bupati Darrin Rosha mempersembahkan penghargaan tertinggi sekolah tersebut Doctorate of Humane Letters, kepada saudara perempuan Prince, Tyka Nelson.

Sesungguhnya, perguruan tinggi ini sudah mempersiapkan penghargaan untuk Prince ini sebelum kematiannya dua tahun lalu.    

 

Tag: