Pakai Scrub hingga Lipstik yang Mengandung Skincare, Rahasia Sarah Tumiwa Jaga Kesehatan Bibir

ERA.id - Juara Indonesia's Next Top Model Season 2, Sarah Tumiwa punya rahasia untuk menjaga kesehatan bibir.

Menurutnya, kesehatan bibir menjadi salah satu hal yang juga penting untuk diperhatikan kesehatannya karena tampilan bibir dapat menunjang aktivitas hingga penampilan sehari-hari. 

Kata Sarah, ada sejumlah tips untuk merawat bibirnya tetap sehat, seperti menggunakan scrub bibir.

"Merawat bibir tentunya rutin scrub, pakai lip oil atau lipbalm untuk menjaga hidrasi bibir," jelas Sarah Tumiwa dalam peluncuran Revlon ColorStay Limitless MatteTM Liquid Lipstik di Jakarta, baru-baru ini. 

Seperti kita tahu, penggunaan scrub bibir dapat membantu mengangkat lapisan kulit mati pada bibir sehingga manfaatnya bisa menjadikan bibir tampak lebih lembut dan sehat. 

Selain itu, bibir yang rutin dieksfoliasi juga dapat menyerap produk perawatan hingga kosmetik yang lebih baik. Oleh karena itu, Sarah juga memilih jenis lipstik yang mengandung skincare untuk menjaga bibirnya tetap sehat. 

Seperti kandungan triple hyaluronic acid dan ekstrak cranberry yang sudah terbukti mempertahankan kelembapan bibir lebih optimal. 

"Kemudian tak lupa juga sekarang ada lipstik yang mengandung skincare untuk menjaga kesehatan bibir dari panas, sinar ultaviolet dan lainnya," pungkas Sarah.