Pengelola Belum Terbitkan Izin Pemakaian GBLA untuk Konser Sheila On 7, Pemkot Bandung Siapkan Alternatif
ERA.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono tak menampik penyelenggaraan konser Sheila On 7 yang bertajuk 'Tunggu Aku Di' edisi Kota Bandung pada September 2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) masih ada dinamika.
Bambang mengaku mendapatkan laporan, pihak pengelola dalam hal ini PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) tidak mengizinkan Stadion GBLA digunakan untuk konser musik.
"Konser Sheila On 7 prinsipnya gini ya memang ada sebuah dinamika. Saya mendapatkan laporan di GBLA ini tidak diizinkan ya oleh pengelola," kata Bambang, Senin (12/8/2024).
Dia menilai penyelenggaraan kegiatan tersebut menjadi penting bagi Kota Bandung karena dampak memberikan dampak positif. Oleh karena itu, Bambang sudah memerintahkan kepada jajarannya agar berkomunikasi dengan penyelenggara atau promotor untuk mencari solusinya.
"Buat kami event ini menjadi penting ya, memberikan dampak positif tentunya. Saya sudah perintahkan kepada jajaran saya untuk berkomunikasi dengan penyelenggara, apa jalan keluarnya, seperti apa," ucapnya.
Bambang ingin gelaran konser musik itu tetap terselenggara di Kota Bandung tetapi nantinya bergantung pada sejumlah variabel pelaksanaan.
"Kami punya keinginan sih seperti itu kan begitu ya. Nah ini ya ini ya tergantung nanti dari berbagai macam variabelnya," ujarnyam
Pemkot Bandung pun menyarankan kepada promotor Lanud Husein Sastranegara sebagai alternatif konser Sheila On 7 yang bertajuk 'Tunggu Aku Di' edisi Kota Bandung. Namun, alternatif itu bergantung pada keputusan penyelenggara konser musik tersebut.
"Alternatifnya, kalau saya menyarankan alternatifnya kenapa tidak dicoba di Lanud Husein gitu ya kan. Di Husein kan antara lain ya. Nanti tergantung dari EO-nya," kata dia.