Ma'ruf Amin: Januari Saya Akan Terbang Jauh

Jakarta, era.id - Cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin mengatakan, akan berkampanye untuk mendongkrak elektabilitas pada Januari 2019.

"Januari saya akan terbang jauh. Insya Allah ke mana-mana," kata Ma'ruf kepada wartawan di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (18/12/2018).

Dia sempat berhenti berkampanye karena cedera di kaki. Meski mengaku belum sepenuhnya pulih, Ma'ruf akan berupaya bergerak untuk melakukan kampanye, di antaranya mengunjungi pesantren.

"Ya (saya) belum sehat betul tapi hari minggu ke Banten. Hari Rabu akan ke Sukabumi dan saya terus berkeliling walaupun tempatnyaa tidak jauh," ungkapnya.

Supaya kalian tahu, beberapa waktu yang lalu Ma'ruf Amin sempat tak bisa berkeliling melakukan aktivitas kampanye atau silaturahmi dikarenakan kakinya terkilir. Hal ini diungkapkan langsung oleh Ma'ruf beberapa waktu yang lalu.

"Saya mengklarifikasi, wah, saya jatuh di kamar mandi itu tidak benar itu. Kalau jatuh di kamar mandi kena strok itu. Jadi tidak benar itu," ungkap Ma'ruf kepada wartawan di kediamannya di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (6/12).

Ma'ruf mengakui, kakinya hanya terkilir. Atas saran dokter, dirinya diminta untuk beristirahat sementara waktu untuk memulihkan kondisi kakinya. 

"Sebenarnya, sudah agak lama kaki saya terkilir. Tapi saya terus saja melakukan kegiatan ke daerah-daerah jadi oleh dokter kemudian saya disarankan istirahat beberapa waktu supaya kaki yang terkilir itu bisa pulih," jelas Ma'ruf. 

Tag: ketua mui maruf amin jokowi-maruf amin pemilu 2019