Massa Demo di Depan KPU Sempat Coba Provokasi dengan Lempar Botol
ERA.id - Ratusan massa menggelar aksi demonstrasi di depan kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat, Jumat (23/8/2024). Massa yang terdiri dari siswa STM dan ormas ini mengingatkan KPU agar patuh terhadap dua putusan Mahkamah Konstitusi (MK) mengenai UU Pilkada.
Sekitar pukul 18.25 WIB, mereka sempat mencoba melakukan provokasi dengan melemparkan botol air mineral ke arah barikade polisi yang berjaga. Namun, beruntung situasi masih bisa dikendalikan.
"Tahan teman-teman, jangan lempar-lemparan," teriak orator dari mobil komando melalui pengeras suara.
Aparat kepolisian juga berupaya meminta massa aksi untuk tidak bertindak anarkis.
Salah satu peserta demo turut membawa poster yang bertuliskan, 'lawan, tolak Pilkada curang, culas.' Mereka juga terus melantunkan berbagai yel-yel.
Sekitar pukul 18.51 WIB, massa perlahan membubarkan diri. Arus lalu lintas di sekitar Jalan Imam Bonjol yang sempat tersendat juga mulai berangsur lancar.