Beredar Foto Diduga Panggung Dua Lipa Konser Nanti Malam, Netizen Kritik Promotor: Dikira Biduan Pantura

ERA.id - Promotor PK Entertainment dan TEM Presents resmi membatalkan konser Dua Lipa bertajuk "Radical Optimism in Jakarta" sehari menjelang konser diadakan. Namun belakangan beredar foto yang diduga panggung Dua Lipa tampil nanti malam yang dinilai mirip seperti panggung biduan.

Melalui unggahan di Instagram Story-nya, Dua Lipa mengungkapkan kesedihannya atas pembatalan konser di Tanah Air. Hal ini lantaran pembatalan itu terjadi tepat sehari sebelum konser berlangsung. 

"Saya sedih karena harus mengatakan bahwa saya tidak bisa tampil di Jakarta, Sabtu 9 November ini. Saya di sini, di negara Anda yang menakjubkan ini siap untuk tampil," tulis Dua, dikutip Sabtu (9/11/2024).

Dalam unggahan itu, pelantun "One Kiss" itu sedih konsernya dibatalkan karena sudah lama menantikannya. Namun dia memahami bahwa keselamatan dalam tampil menjadi hal yang lebih penting untuk dipilih, apalagi pembatalan ini berkaitan dengan keamanan panggung.

"Namun, saya berani berbagi bahwa tidak aman untuk melanjutkan penampilan di sana karena masalah keamanan panggung," ujarnya.

Dua Lipa pun berjanji akan segera kembali ke Tanah Air untuk bertemu para penggemar secepat mungkin. 

"Saya mencintai kalian semua dan benar-benar tidak sabar untuk kembali bersama di tempat yang sama dengan kalian untuk menyanyi dan menari sesegera mungkin," tutupnya.

PK Entertainment dan TEM Present sebelumnya mengumumkan pembatalan konser Dua Lipa yang direncanakan digelar pada 9 November 2024 di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. 

Pembatalan yang diumumkan sehari sebelum konser berlangsung ini disebut karena masalah keamanan dan logistik yang tidak terduga.

"Karena masalah keamanan dan logistik yang tidak terduga, TEM Presents dan PK Entertainment dengan menyesal mengumumkan pembatalan tur 'Radical Optimism in Jakarta' yang sangat dinanti di Jakarta, dan dijadwalkan pada 9 November 2024 di Indonesia Arena," tulis promotor melalui laman Instagram resminya, Jumat malam.

Promotor membenarkan bahwa Dua Lipa sudah siap untuk tampil menghibur penggemar. Begitu juga dengan tim yang berusaha keras untuk menyelesaikan masalah panggung yang disediakan oleh Mata Elang Productions.

"Terlepas dari kesiapan Dua Lipa untuk tampil dan seluruh tim berusaha keras menyelesaikan masalah produksi kritis terkait struktur panggung yang disediakan Mata Elang Productions, tetapi hal tersebut tetap tidak aman," katanya.

Promotor juga mengaku bahwa keputusan pembatalan tersebut sulit untuk dilakukan. Namun, mereka berharap para penggemar yang telah membeli tiket konser Dua Lipa dapat mengerti demi keselamatan sang artis dan penonton lainnya.

Pihak promotor juga meminta maaf atas keputusan batalnya konser Dua Lipa sehari sebelum digelar di Jakarta. Terkait informasi pengembalian dana tiket, penonton dapat mengaksesnya di laman situs dualipainjakarta.com.

Meski demikian, para penggemar mendapati panggung yang diduga akan dipakai oleh Dua Lipa konser di Jakarta. Dari gambar yang beredar di media sosial, penggemar melayangkam kritik keras dan menilai keputusan Dua Lipa untuk membatalkan konser sudah tepat.

"Kalo ini beneran lu lu pada namanya menghina dua lipa lah tolol mata elang productions pk entertainment," tulis akun @adnmhar***, seraya menyisipkan tampilan panggung Dua Lipa di Jakarta.

"Jirrr kalo sampe beneran begini mah pantes gamasuk kualifikasi dua lipa, stage apaan begitu mah kaya nonton dahsyat," kata @2314s****.

"Pantesan dibatalin, orang panggungnya jelek gitu, lagi hemat budget apa gimana-_-," komentar @sm****.

"Dikata dua lipa biduan pantura njir. PK kebangetan sih," ujar @gitsk****.