Mantan Anak Buah Ferdy Sambo Naik Jabatan padahal Dulu Hampir Dipecat

ERA.id - Kapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto kembali memutasi dan merotasi ke 32 anggotanya. Semua tertuang dalam Surat Telegram Nomor ST/1/1/KEP./2025, tertanggal 2 Januari 2025.

"Benar (Kapolda Metro Jaya melakukan mutasi)," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Sabtu (4/1/2025).

Dari beberapa perwira yang dimutasi, satu di antaranya adalah AKBP Chuck Putranto. Chuck merupakan mantan anak buah eks Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo.

Dia sebelumnya dipecat oleh majelis hakim Komisi Kode Etik Polri (KKEP) atas keterlibatannya dalam kasus pembunuhan mantan anak buah Sambo, Yosua Hutabarat. Chuck lalu mengajukan banding dan sanksinya dianulir menjadi demosi satu tahun.

Chuck Putranto yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagbinopsnal Ditbinmas Polda Metro Jaya diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagbinopsnal Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Selain Chuck, Irjen Karyoto juga melakukan mutasi ke sejumlah kasat. Posisi Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara yang sebelumnya dijabat AKBP Hady Saputra, digantikan oleh AKBP Benny Cahyadi.

Lalu Kasat Reskrim Polres Metro Metro Jakarta Barat, AKBP Andri Kurniawan dimutasi sebagai Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan. Posisinya digantikan oleh AKBP Arfan Zulkan Sipayung.

Untuk Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan kini dijabat oleh AKBP Andri Kurniawan. Lalu Kasat Reskrim Polresta Bandara Soekarno-Hatta diisi oleh Kompol Yandri Mono.

Posisi Kasat Reskrim Polres Metro Depok AKBP Ardian Satrio Utomo diangkat Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan. Posisinya digantikan AKBP Dermawan Kristianus Zendranto.

AKBP Gogo Galesung yang sebelumnya Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan dimutasi sebagai Kasubdit 2 Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Posisinya digantikan AKBP Ardian Satrio Utomo.

Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Utara AKBP Tri Bayu Nugroho diangkat sebagai Kabagops Polres Metro Jakarta Barat.