Mobil Listrik Tabrak Pesepeda hingga Luka Parah di Jalan Sudirman Jakpus
ERA.id - Pengendara mobil listrik, Johnson Fransisco Gunawan (36) menabrak pesepeda, Ainur Rofik (61) hingga terluka di sekitar Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat (Jakpus), Jumat (2/1/2026).
Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Ojo Ruslani menerangkan kejadian berawal ketika Johnson melaju di Jalan Jenderal Sudirman dari arah selatan menuju utara sekira pukul 07.00 WIB.
Sesampainya di depan Halte TransJakarta Bendungan Hilir, Johnson menabrak Ainur yang sedang melintas di depannya.
Ainur diduga melaju tak di jalur sepeda. "Pengemudi sepeda angin AR mengalami luka pada bagian kepala," kata Ojo kepada wartawan, Jumat (2/1/2026).
Polisi yang menerima informasi adanya kecelakaan langsung menuju ke lokasi untuk mengevakuasi Ainur ke rumah sakit.
Belum diketahui penyebab pasti kecelakaan ini. Johnson dibawa ke kantor polisi untuk diperiksa lebih lanjut.