Khayalan BPN Jika Titiek Soeharto Jadi Mentan RI
Jurkamnas Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Muhammad Syafi'i atau yang akrab disapa Romo juga mengamini hal tesebut. Katanya, Titiek layak menempati jabatan Mentan RI karena pengalamannya di bidang pertanian yang tak diragukan.
"Banyak sih yang cocok, bukan cuma dia (Titiek) tapi kalau dia dikatakan cocok itu pasti tidak salah. Karena memang dia memiliki potensi cukup baik dan sudah teruji. Dia pengusaha sukses, tidak hanya dibidang lain tapi di agrikultural juga," katanya kepada era.id, di Jakarta, Kamis (7/1/2019).
Namun, dirinya tidak bisa memastikan apakah posisi itu, akan diserahkan kepada Titiek Soeharto jika Prabowo-Sandi terpilih.
"Saya tidak berani menduga-duga untuk berandai-andai. Saya hanya berani mengatakan, apakah dia memiliki potensi saya bilang iya. Apakah nanti Pak Prabowo dan Sandi terpilih, menteri pertaniannya adalah Mba Titiek, saya belum tahu," ucapnya.
Anggota Komisi III DPR ini menilai, sosok Titiek Soeharto lebih cocok untuk mendampingi Prabowo Subianto bukan sebagai Menteri Pertanian.
"Tapi yang paling cocok jadi istri Prabowo lah," tutupnya.
Bila melihat track record Titiek, dia memang pernah menjabat sebagai wakil ketua komisi VI DPR yang membidangi membidangi pertanian, perhutanan, perkebunan, perikanan, dan pangan. Dia juga pernah dipercaya memimpin bidang pertanian dan nelayan DPP Partai Golkar (2012-2015).