Siapkan Buah Berwarna Merah dan Oranye buat Sambut Ramadan
Bandung, era.id - Bulan Ramadan tahun ini diketahui akan berlangsung berbarengan dengan musim pancaroba. Untuk menjaga stamina tubuh selama berpuasa di bulan Ramandan, ada baiknya mengetahui makanan yang tepat dikonsumsi.
Menurut ahli diet Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Iis Rosita, buah-buahan berwarna oranye atau merah cocok dikonsumsi pada saat berbuaka puasa karena mengandung vitamin C.
"Kayak jeruk, jambu biji merah, pepaya," kata Iis Rosita.
Iis Rosita menambahkan, selain buah-buahan berwana oranye atau merah, beberapa jenis sayuran juga disebutkan memiliki booster terhadap stamina tubuh dengan baik.
Iis Rosita mencontohkan jenisnya adalah sayuran hijau dan berwarna seperti wortel dan tomat, tentunya masih banyak jenis lainnya yang cocok disantap saat bulan Ramadan dengan kondisi masih segar.
Tak hanya memiliki kandungan vitamin, seluruh jenis sayuran dipastikan memiliki kandungan protein nabati seperti kacang-kacangan, tahu, tempe, termasuk berbagai jenis susu. Sedangkan untuk mengkonsumsi protein hewani, diharapkan agar menghindari yang masih mengandung lemak.
"Untuk yang sudah berusia hindarilah protein hewani yang berlemak tinggi. Jadi kalau mau makan daging cari yang tidak berlemak kalau makan ayam jangan sama kulitnya," ujar Iis
Sumber protein hewani yang paling baik, kata Iis diperoleh dengan mengonsumsi ikan. Ikan ini pula dianjurkan untuk dikonsumsi oleh usia 30 tahun ke atas agar kandungan lemak dalam tubuh tidak terlalu menumpuk.
Patokan usia 30 tahun ke atas harus mengurangi mengkonsumsi lemak, diakibatkan sekarang ini pada saat orang menginjak usia tersebut rentan terpapar penyakit degeneratif.
Iis menyebutkan penyakit yang memicu kerusakan atau penghancuran terhadap jaringan atau organ tubuh. Prosesnya sendiri disebabkan meningkatnya usia maupun karena gaya hidup tak sehat.
"Ya usia segitu sekarang harus lebih protektif terhadap konsumsi makanan," jelas Iis.