Daftar Makanan yang Bisa Memperbesar Payudara, Jadi Kencang dan Berisi
Tak jarang, banyak wanita yang harus menelan biaya yang fantastis demi mendapatkan payudara yang indah lewat jalan pintas. Misalnya operasi atau suntik botoks.
Bagi kamu yang ingin memiliki payudara kecang dan berisi, kini impianmu bisa didapat dengan cara sederhana dan alami. Salah satunya adalah mengonsumsi makanan sehat yang bisa memperbesar ukuran payudaramu.
Sebenarnya, tubuh wanita memiliki estrogen atau hormon perempuan yang bertanggung jawab untuk membuat payudara jadi lebih besar. Dikutip dari Boldysky pada Selasa (7/7/2020), berikut makanan yang bisa memperbesar ukuran payudaramu:
1. Susu kedelai
Susu kedelai (Foto: Unsplash/Mae Mu)
Susu kedelai adalah sumber isoflavon dan zat genistein yang meningkatkan ukuran payudara. Susu kedelai terbuat dari kacang kedelai yang bisa meningkatkan pertumbuhan payudara. Selain itu, susu kedelai dapat menurunkan risiko kanker payudara. Kamu bisa minum segelas susu kedelai setiap pagi.
2. Biji Adas
Biji adas (Foto: Unsplash/Katrina Wright)
Secara tradisional, jamu menggunakan biji adas untuk meningkatkan kesehatan payudara, terutama ibu menyusui. Benih tanaman adas kaya akan fitoestrogen yang penting untuk memperbesar ukuran payudara. Biji adas dikenal mengandung hormon tumbuhan alami, flavonoid dan molekul aromatik berbeda seperti estragole, anethole dan fenshon. Hal ini bisa membantu memperbesar ukuran payudara.
3. Susu
Susu mengandung hormon estrogen, prolaktin dan progesteron yang penting untuk memproduksi asi. Susu mengandung estrogen yang dapat membantu pertumbuhan payudara. Kamu bisa minum segelas susu pada pagi dan malam hari. Susu bisa dikonsumsi segala jenis usia karena memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh.4. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan (Foto: Pexels/Maddi Bazzocco)
Kacang-kacangan memiliki kandungan estrogen atau phytoestrogen yang tinggi termasuk pistachio, walnut, kacang mete, kacang tanah dan kacang pecan. Kacang adalah makanan sumber fitoestrogen yang sangat baik bagi kesehatan dan bisa memperbesar ukuran payudaramu.
5. Wortel
Wortel kaya akan beta-karoten, antioksidan, dan mineral dan vitamin, dan kandungan penting lainnya. Antioksidan pada wortel juga mampu meningkatkan produksi hormon estrogen dalam tubuh perempuan. Wortel bisa memperbesar ukuran payudara lebih sehat dan alami.6. Seafood
Seafood (Foto: Pexels/Terje Sollie)
Ternyata mengonsumsi seafood seperti udang, tiram, dan kerang-kerangan bisa memicu pertumbuhan payudara. Selain itu, seafood mengandung mangan dalam jumlah kadar yang baik. Sehingga memicu hormon seks dalam tubuh dan ukuran payudara jadi bertambah.