Alasan PDIP Yakin Usung Bobby Nasution Meski Masih 'Anak Baru'
ERA.id - Menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution resmi mendapatkan rekomendasi dari PDI Perjuangan untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Medan 2020. Bobby akan berpasangan dengan kader Partai Gerindra, Aulia Rachman.
Meskipun baru menjadi kader PDIP dan masih lekat dengan bayang-bayang Jokowi, namun partai besutan Megawati Soekarnoputri ini tetap yakin mengusung Bobby.
"Kita tahu bagaimana mas Bobby Nasution secara proaktif melakukan upaya untuk datang ke kantor partai, yang kemudian menegaskan menjadi bagian dari anggota PDIP," ujar Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto usai acara pembacaan rekomendasi 75 pasangam cakada Pilkada 2020 di DPP PDIP, Jakarta, Selasa (11/8/2020).
Hasto lantas mengungkapkan alasan lain partainya memilih Bobby karena kakak ipar Kaesang Pangarep ini menunjukan keseriusannya untuk terjun ke dunia politik. Hasto mengatakan, Bobby diam-diam datang ke Banyuwangi untuk berguru dengan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Annas.
Selain itu, Bobby aktif mengikuti berbagai macam diskusi yang digelar kader PDIP yang menjadi kepala daerah.
"Mas bobby juga ternyata diam-diam telah mempersiapkan diri, di mana mas Bobby pernah belajar secara khusus ke Banyuwangi untuk mempelajari dan studi banding bagaimana kepemimpinan dari bapak Abdullah Azwar Annas," papar Hasto.
Nantinya, kata Hasto, Bobby harus mengikuti sekolah partai dari PDIP untuk mempersiapkan diri sebagai kepala daerah. Dengan begitu, maka diharapkan Bobby makin mantap bertanding di Pilkada 2020.
"Sehingga proses penyiapan secara pribadi juga dilakukan. Dan partai akan mempersiapkan seluruh calon tersebut melalui sekolah para calon kepala daerah," kata Hasto.
Keyakinan mengusung Bobby menguat setelah mengetahui yang bakal menjadi wakilnya adalah Aulia Rachman. Meskipun berasal dari Gerindra, Hasto mengaku yakin keduanya bisa saling melengkapi.
Selain itu, Aulia dianggap bisa mengimbangi Bobby karena pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kota Medan. Artinya, Aulia dinilai paham aspirasi masyarakat kota Medan.
"Ini adalah sosok muda, punya pengalaman sebagai anggota DPRD di Kota Medan sehingga juga sangat memahami bagaimana kehendak dan aspirasi masy Kota Medan," tutupnya.
Sebelumnya, Bobby mengatakan dirinya siap untuk menjalankan rekomendasi yang diberikan kepada dirinya dan wakilnya.
"Izinkan saya mengucapkan terima kasih kepada Ibu Megawati Soekarnoputri atas kepercayaan dan amanah yang diberikan kepada saya Bobby Afif Nasution dan Aulia Rachman," kata Bobby.
"Kami akan menjalankan amanah ini dengan tanggung jawab," imbuhnya.
Dia mengatakan, Pilkada 2020 ini berbeda dengan pemilihan sebelumnya. Karena dilaksanakan di tengah pandemi COVID-19. Sehingga dia memastikan dalam pelaksanaan gelaran kampanye akan dilakukan sesuai dengan protokol kesehatan.
Bobby mengatakan dirinya akan menawarkan semangat kolaborasi untuk membangun Kota Medan.
"Semangat kolaborasi ini akan menjadi penguatan kepada seluruh elemen partai untuk menciptakan 'New Medan'. Kota Medan yang penuh keberkahan," ungkapnya.