Giring Ganesha Mencari Cawapres, Berminat?

ERA.id - Niat Plt Ketua Umum PSI Giring Ganesha untuk maju sebagai calon presiden di Pilpres 2024 rupanya tak main-main. Dia mengaku sedang mencari sosok calon wakil presiden yang akan mendampinginya nanti.

"Untuk wakil saya masih sangat terbuka," ujar Giring dalam konfrensi pers daring, Rabu (26/8/2020).

Sebagai kader dari partai berbasis milenial, Giring pun tak menutup kemungkinan calon wakilnya nanti datang dari generasi milenial. Menurutnya, jika sosok milenial itu memiliki kemampuan, maka patut dipertimbangan.

"Wakilnya dari milenial atau enggak? Kita lihat nanti. Kalau milenialnya punya kemampuan, kapasitas kenapa enggak?" kata Giring.

Tak hanya mencari cawapres saja, Giring menyebutkan pihaknya juga membuka komunikasi dengan partai politik mana pun untuk membangun koalisi. Dia bahkan mengklaim PSI tengah melakukan silaturahmi politik kepada beberapa partai lain terkiat pencalonan dirinya di Pilpres 2024.

Lebih lanjut, mantan vokalis band 'Nidji' ini yakin jika PSI di Pemilu 2024 bakal mendapatkan kursi di Senayan dan bisa mencalonkan dirinya sebagai presiden. Keyakinan itu didasari bahwa 2024 adalah tahun anak muda.

Dia juga mengaku jika sebenarnya di Pemilu 2019 lalu dirinya lolos sebagai anggota DPR RI, hanya saja terhalang oleh jumlah suara PSI yang tak lolos parliamentary treshold.

"Saya rasa di 2024 momentumnya kita nih. Momentumnya anak muda. Setengah dari pemilih pemilu nanti anak anak muda. Saya yakin PSI lolos di 2024," pungkasnya.