Daftar Seleb Korsel yang Punya Real Estate Termahal, Rain Jadi Nomor Satu
ERA.id - Menjadi selebritas terkenal bukan cuma bisa menghasilkan uang yang berlimpah saja, tetapi aset yang bermanfaat di masa depan. Beragam investasi pun dilakukan sejumlah selebritas, salah satunya membeli perumahan mewah atau real estate.
Umumnya real estate bukan cuma sekadar rumah atau tempat tinggal saja, melainkan bisa berbentuk gedung ataupun gudang di atas lahan tanah.
Melalui program Entertainment Weekly Live, Jumat (30/10/2020), KBS TV mengungkap 10 daftar selebritas terkaya dalam bentuk real estate. Berikut ini selebritas Korea Selatan dengan kekayaan berupa real estate termahal.
1. Rain dan Kim Tae Hee
Posisi pertama ditempati pasangan Rain dan Kim Tae Hee. Pasangan yang menikah pada 19 Januari 2017 ini tercatat memiliki real estate senilai 81,4 miliar won setara dengan Rp1.047.470.666.000.
Diketahui keduanya memang memiliki beragam aset berbentuk properti, seperti vila hingga pusat perbelanjaan.
Rain dan Kim Tae Hee (Dok. Instagram Kim Tae Hee)
2. Kwon Sang Woo dan Son Tae Young
Di posisi kedua ada pasangan aktor Kwon Sang Woo dan Son Tae Young dengan total kekayaan real estate sebesar 78,2 miliar won (Rp1.006.292.458.000).
Pasangan yang sudah dikaruniai dua orang anak ini tercatat sering membeli properti dalam bentuk bangunan bertingkat, gudang, tempat tinggal, hingga rumah di Australia.
Kwon Sang Woo (Dok. Instagram Kwon Sang Woo)
3. Jun Ji Hyun
Aktris The Legend of the Blue Sea, Jun Ji Hyun menempati posisi ketiga dengan kepemilikan aset real estate senilai 75,5 miliar won (Rp971.548.345.000).
Beragam properti tercatat dimiliki oleh Jun Ji Hyun, salah satunya sebuah gedung mewah dengan harga fantastis di distrik Gangnam, Seoul, Korea Selatan.
4. Song Seung Heon
Bintang Autumn in My Heart, Song Seung Heon masuk ke jajaran selebritas dengan kepemilikan real estate termahal di Korea Selatan. Namanya tercatat sebagai pemilik gedung di kawasan Seocho.
Dari keseluruhan kekayaan real estate miliknya, Seung Heon tercatat memiliki aset real estate senilai 69,2 miliar won (Rp890.478.748.000).
Song Seung Heon (Dok. Instagram Song Seung Heon)
5. Jang Geun Suk
Dengan total kekayaan real estate mencapai 55 miliar won (Rp 707.750.450.000), Jang Geun Suk berhasil menempati posisi ke-5 dalam daftar selebritas Korsel terkaya di aset real estate.
Kekayaannya tercatat dengan memiliki beberapa gedung tinggi di Seoul yang disewakan dengan harga fantastis. Selain itu, ia juga tercatat sebagai investor di banyak gedung bertingkat.
Jang Geun Suk (Dok. Instagram Jang Geun Suk)
Wah gimana nih Kids Era Now menurut kamu? Emang enggak salah ya menanamkan hasil kerja keras dengan menanamkan modal sebagai investor atau dengan membeli gedung. Selain angka penjualannya makin naik, bisa balik untung juga loh.
Tertarik buat investasi di bidang properti?