Cerita Wirjawan, Kakek 104 Tahun di Bogor Jadi Peserta Vaksin Tertua di Indonesia, Disuntik sama 'Captain America'
ERA.id - Wirjawan Hardjamulia, lansia tertua di Kota Bogor menjalani vaksin Covid 19 dosis kedua di Rumah Sakit Vania, Sukasari, Kecamatan Bogor, Kota Bogor, Selasa (20/4).
Namun, ada yang berbeda dari proses penyuntikan vaksin Covid 19 tahap kedua terhadap Wirjawan Hardjamulia yang kini berusia 104 tahun itu. Wirjawan Hardjamulia disuntik oleh superhero dengan memakai kostum Captain America.
Setelah ditelaah, sosok nakes yang memakai kostum superhero tersebut ternyata bernama dr, Rollando Erric Manibuy, Dokter bedah tulang di Rumah Sakit Vania Bogor.
Kepada wartawan, Erric mengatakan alasan dirinya memakai kostum Captain America bisa menimbulkan suasana ceria terhadap lingkungan rumah sakit serta tidak ada rasa takut untuk para lansia melakukan suntik vaksin Covid 19 di Rumah Sakit Vania.
Selain pakaian superhero Captain America, Rollando juga memiliki berbagai baju superhero lainnya.
Erik juga berharap, masyarakat khusnya yang melakukan vaksinasi Covid 19 bisa tetap terus optimis meski sedang berada di tengah pandemi Covid-19.
Sementara itu Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto mengapresiasi dr. Erric yang memakai kostum superhero dalam melakukan suntik vaksin terhadap para lansia.
"Tadi saya tanya kenapa memakai kostum superhero, ya karena supaya yang nyuntiknya semangat, tambah semangat yang di suntik juga tidak takut karena kalau pake APD justru suasanya lebih menakutkan. Jadi saya kesini apresiasi dari ikhtiar para nakes yang kreatif seperti dokter Ericc rumah sakit Vania berkreatif," pungkasnya.