Salah Lirik Nyanyikan Lagu Ramadhan Tiba, Iis Dahlia Dapat Pesan Jahil dari Netizen, Apal?

ERA.id - Belakangan nama Iis Dahlia jadi perbincangan warganet setelah video dirinya salah lirik ketika menyanyikan lagu "Ramadhan Tiba" tersebar luar di media sosial. Hal ini membuat Iis Dahlia banyak menerima hujatan dan bullyan dari warganet, baik melalui pesan ataupun komentar di Instagramnya.

Baru-baru ini, terdapat salah satu netizen yang mengunggah sebuah video, berisi pesan yang dikirimkannya ke akun Instagram ibu dari Devano Danendra itu. Pada video yang diupload oleh akun gosip nyinyir_update_official terlihat sang netizen mengirimkan pesan yang berisi lirik dari lagu "Marhaban Ya Ramadhan".

"Marhaban tiba, Marhaban yaaa ramadhan, Marhaban ya ramadhan, Marhaban ya ramadhan," ujar sang netizen.

Mendapat pesan seperti itu, Iis Dahlia tampak geram dan telihat ingin mendatangi sang netizen dengan meminta alama rumahnya.

"Kamu siapa? Mau ngajak ribut? Kirim alamat sekarang!," jawab Iis Dahlia.

Dimintai alamat rumahnya, netizen tersebut pun memberikan alamatnya. Tak hanya itu, ia pun melanjutkan pesannya, berisikan tentang komentar yang diberikan Iis Dahlia pada salah satu peserta di Voice of Ramadan 2021. 

"Alamat 1: Jl.Kebob Blok C. Alamat 2: Jl.Tiba Blok D. Kamu nari juga nanggung, ekspresi juga nanggung, kalau suara gak bagus, marhaban tiba, marhaban tiba, yaakk. Arghhhhhh," lanjut sang netizen.

Semakin geram menerima balasan seperti itu, Iis Dahlia pun akhirnya memilih untuk mengeblok akun netizen tersebut agar tak bisa lagi mengiriminya pesan yang tidak penting.

"Gue block kamu, dasar mulut nyinyir," balas Iis Dahlia.

Video balas-balasan pesan antara seorang netizen dan Iis Dahlia ini pun menjadi viral dan banyak mendapat komentar dari netizen lainnya. Sebagian besar dari mereka tertawa dan merasa terhibur akan video tersebut. Di satu sisi, ada juga netizen yang berspekulasi bahwa video tersebut merupakan editan dan tidak asli.

"Iis Dahlia ga sadar kalo mulut dia juga tukang nyinyir," kata salah satu akun.

"Hahahah marhaban tiba, marhaban tiba, ini ngakak banget," tulis akun lainnya.

"Daku respek ama yang DM! Membuat hatiku riang gembira karena udah terwakili," ujar netizen lainnya. 

"Editan itu," ucap salah satu netizen.