3 Minuman Sehat yang Baik Dikonsumsi Usai Banyak Makan Daging
ERA.id - Selama merayakan Lebaran menyantap hidangan berbahan dasar daging, seperti rendang dan opor memang tak bisa dihindarkan. Namun, mengonsumsi daging dalam jumlah banyak di satu waktu sangatlah tidak dianjurkan karena akan berdampak buruk bagi kesehatan, terlebih untuk orang-orang yang menderita kolestrol tinggi.
Meski demikian, tak perlu khawatir karena kini sudah ada berbagai minuman sehat yang dapat baik diminum untuk penetralisir usai mengonsumsi daging, dilansir dari Venisoncache.com. Yuk, simak langsung daftarnya di bawah ini.
1. Es jeruk
Minuman pertama yang bisa diminum untuk menyegarkan kembali tubuh usai makan banyak daging adalah es jeruk. Kandungan vitamin C yang tinggi dari jeruk dapat menetralkan kadar lemak tinggi dari daging yang telah masuk ke dalam perut.
Tak hanya itu, buah jeruk juga mengandung d-limone, yaitu senyawa kimia yang dapat melarutkan kolesterol dalam tubuh.
2. Jus semangka
Jus semangka juga bisa dijadikan sebagai pilihan minuman usai mengonsumsi daging. Kandungan air buah semangka yang banyak bisa mengikat lemak dari daging sehingga bisa dicerna dengan lebih cepat.
Selain itu, kandungan asam amino pada buah semangka juga mampu menurunkan tekanan darah tinggi dan kolestrol jahat di dalam tubuh.
3.Teh hijau
Teh hijau juga termasuk minuman yang mampu menetralkan timbunan lemak dalam tubuh setelah mengonsumsi daging, karena kandungan antioksidan di dalamnya. Antioksidan teh hijau mampu membasmi lemak dan meningkatkan metabolisme pencernaan.
Untuk hasil yang lebih memuaskan disarankan untuk minum teh hijau 1 hingga 2 kali dalam sehari. Selain itu, teh hijau juga bisa dinikmati dalam kondisi panas ataupun dingin.