Ternyata Ini Fungsi Tumpukan Pipa "Dokan" di Lapangan dalam Film Doraemon
ERA.id - Kalau Anda penasaran apa fungsi tumpukan pipa "dokan" di lapangan dalam film Doraemon, maka sekarang Anda bisa mendapatkan jawabannya. Omong-omong, Anda pernah lihat tumpukan pipa itu kan?
Kalau masih asing, mari mengingatnya. Itu loh, tempat tongkrongan Nobita dan kawan-kawannya kalau di lapangan. Nah, di lapangan itu ada tiga pipa yang melintang.
Dua pipa itu jadi alas dari satu pipa di atasnya. Ternyata, kondisi pipa itu menggambarkan dampak Perang Dunia II. Lo, kok bisa? Iya, saat itu kondisi perekonomian Jepang sedang labil.
Saat labil itulah, datang bantuan berbagai infrastruktur dari banyak negara, salah satunya pipa-pipa dari Amerika Serikat. Kabarnya, pada tahun 60-an, pemerintah Jepang bermaksud akan menggunakan pipa pemberian itu untuk membuat saluran air dan toilet.
Sebelum digunakan, pipa itu disimpan terlebih dahulu di halaman rumah dan dibiarkan bertumpuk. Melihat ada pipa, maka anak-anak Jepang saat itu, menggunakannya sebagai sarana bermain.
Dari sana, pada tahun 90-an hingga sekarang, saat perekonomian Jepang mulai stabil dan perbaikan infrastruktur mulai merata, pipa-pipa tersebut akhirnya sudah jarang terlihat dan tak dipakai lagi menjadi permainan anak-anak.
Merekam fenomena itu, Fujiko Fujio, pengarang cerita Doraemon, akhirnya mengadaptasi keunikan pipa tersebut dalam alur cerita yang dikarangnya. Doraemon sendiri pertama hadir pada 12 Desember 1969 dan berakhir pada 23 Juni 1996.