Resep Stik Kentang Keju, Camilan Nikmat dan Praktis untuk Temani PPKM
ERA.id - Berada dalam masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang mengharuskan melakukan kegiatan di rumah, termasuk bekerja memang cukup membuat bosan dan jenuh. Dengan demikian, setiap orang pastinya membutuhkan suatu hal yang membangkitkan rasa semangat dan bahagia selama PPKM.
Salah satunya adalah makanan dan camilan yang bisa dinikmati di rumah. Kali ini, Era.id akan berbagai resep camilan nikmat dan praktis yang bisa kamu buat di rumah, yakni stik kentang keju. Penasaran? Simak langsung resepnya berikut ini.
Bahan yang diperlukan:
- 3 buah kentang
- 20 sdm tepung maizena
- 2 tangkai daun seledri, dipotong halus
- 150 gr keju parut
- 2 sdt garam
- 1 sdt lada bubuk
Bahan tambahan:
- Saus
- Mayones
Cara membuat:
1. Kukus kentang hingga matang. Setelah kentang matang, haluskan kentang dengan menggunakan garpu.
2. Masukkan tepung maizena, daun seledri, keju, garam, dan lada bubuk. Aduk semua bahan hingga tercampur merata dengan kentang.
3. Bentuk adonan menjadi pipih tetapi jangan sampai terlalu tipis. Lalu potong adonan menjadi bentuk stik memanjang.
4. Panaskan minyak di penggorengan, lalu masukkan adonan yang sudah dibentuk stik.
5. Masak dengan api sedang hingga stik kentang keju berwarna kuning kecoklatan. Maka stik kentang keju sudah bisa dinikmati dengan tambahan saus atau mayones.
Itulah resep praktis dari camilan stik kentang keju yang nikmat dan pastinya bikin ketagihan. Selamat mencoba.