Deretan Artis Ini Pernah Perankan Karakter Pahlawan Nasional, Siapa Saja?

ERA.id - Industri perfilman Indonesia sempat diwarnai dengan berbagai karya bertema pahlawan nasional. Sejumlah aktor berbakat pun didapuk untuk berperan sebagai sosok pahlawan.

Penggambaran sosok pahlawan nasional melalui sebuah film merupakan salah satu bentuk apresiasi yang dilakukan oleh sineas tanah air. Aktor-aktor terbaik tanah air pun dipilih sebagai pemeran utama dalam sebuah film bertema pahlawan nasional.

Berikut ini daftar artis yang pernah perankan karakter pahlawan nasional dan mencuri perhatian.

1. Dian Sastrowardoyo

Dian Sastrowardoyo (Dok: Istimewa)

Pemeran Cinta dalam film Ada Apa Dengan Cinta, Dian Sastrowardoyo terpilih sebagai Raden Ajeng Kartini dalam film Kartini. Sosoknya yang cantik dan anggun dinilai tepat untuk memerankan Kartini.

RA Kartini sendiri dikenal sebagai pelopor kebangkitan dan juga emansipasi perempuan. Film Kartini sendiri sudah tayang pada tahun 2017.

2. Reza Rahadian

Reza Rahadian (Dok: Istimewa)

Nama Reza Rahadian bukan hanya terkenal lewat karakternya sebagai BJ Habibie saja, tetapi juga sempat mencuri perhatian lewat film Guru Bangsa: Tjokroamintoto.

Dalam film tersebut, Reza Rahadian berperan sebagai Raden Hadji Oemar Said Tjokroaminoto, yang merupakan salah satu pemimpin organisasi pertama di Indonesia atau dikenal sebagai gur bangsa.

3. Ario Bayu

Ario Bayu (Dok: Istimewa)

Aktor kelahiran 6 Februari 1985, Ario Bayu didapuk sebagai pemeran Bung Karno dalam film Soekarno garapan Hanung Bramantyo. Film Soekarno ini menceritakan tentang kehidupan Seokarno, mulai dari perjalanan cinta hingga kemerdekaan Indonesia.

4.Christine Hakim

Christine Hakim (Dok: Historia)

Aktor senior Indonesia, Christine Hakim, pernah mencuri perhatian lewat film garapan Eros Djarot, Tjoet Nja' Dhien. Tentunya, dalam film tersebut Christine Hakim berperan sebagai Cut Nyak Dhien, seorang wanita gigih berdarah Aceh di masa penjajahan Belanda.

Berkat akting Christine Hakim yang luar biasa, film tersebut berhasil ditayangkan di Festival Film Cannes di pekan kritikus. Christine Hakim juga membawa pulang piala penghargaan sebagai pemeran wanita terbaik di Festival Film Indonesia 1988.

5. Lukman Sardi

Lukman Sardi (Dok: Istimewa)

Hanung Bramantyo boleh dibilang sebagai sutradara yang sering kali membuat film bertema pahlawan nasional. Kali ini dia menggandeng Lukman Sardi sebagai pemeran KH Ahmad Dahlan dalam film Sang Pencerah.

Sebagaimana diketahui, KH Ahmad Dahlan dikenal sebagai tokoh pendiri organisasi islam Muhammadiyah. Di mana sosoknya dikenal sebagai pria tegas dan memperkenalkan wajah Islam yang modern, terbuka, dan rasional.

6. Adipati Dolken

Adipati Dolken (Dok: Istimewa)

Aktor muda berbakat, Adipati Dolken, masuk jajaran aktor yang memainkan karakter pahlawan nasional. Adipati muncul dalam film biopik Jenderal Sudirman dan memerankan tokoh pahlawan nasional tersebut.

Itu lah daftar aktor tanah air yang pernah memerankan karakter pahlawan nasional dalam sebuah film. Kira-kira siapa aktor favorit kalian?